Statistik Irfan Jaya saat Djanur Jadi Pelatih Persebaya

jpnn.com, SURABAYA - Penyerang Persebaya Surabaya Irfan Jaya berjanji membawa timnya meraih hasil manis saat melawan PSMS Medan pada pekan ke-33 Liga 1 2018.
Irfan akan comeback membela Persebaya dalam laga di Stadion Teladan, Sabtu (1/12), setelah sempat absen selama sebulan karena membela Tim Nasional Indonesia pada Piala AFF 2018.
Irfan pun mengaku siap mengejar ketertinggalannya di skuat berjuluk Green Force. Itu.
“Saya siap (tampil) jika mendapat kepercayaan dari pelatih untuk tampil melawan PSMS. Saya tinggal adaptasi dengan teman-teman,” kata Irfan sebagaimana dilansir laman resmi Persebaya, Rabu (28/11).
Pemain asal Bantaeng itu mengaku senang bisa kembali membela Persebaya dan bertemu teman-temannya.
“Saya akan fokus di Persebaya yang menyisakan dua pertandingan lagi di Liga 1 dan masih ada Piala Indonesia,” imbuh Irfan.
Irfan sudah tampil enam kali semenjak Djadjang Nurdjaman mengarsiteki Persebaya.
Dia bermain saat Persebaya menghadapi Sriwijaya FC, Mitra Kukar, Arema FC, Persib Bandung, Madura United, dan Persipura Jayapura.
Penyerang Persebaya Surabaya Irfan Jaya berjanji membawa timnya meraih hasil manis saat melawan PSMS Medan pada pekan ke-33 Liga 1 2018.
- Tekad Irfan Jaya Mengakhiri Tren Negatif Bali United di Kandang Persib
- Persija vs Persebaya di GBK Bakal Dijaga 2.898 Personel Gabungan
- Begini Siasat Pelatih Persebaya Menyambut Libur Lebaran
- Klasemen Liga 1 2024/2025 Persebaya Bungkam PSM
- PSM vs Persebaya: Juku Eja Kena Terkam Bajul Ijo
- Jadwal Persebaya vs Persib, David da Silva Bicara Memori Baik