Status Awas Tsunami Dibatalkan
Rabu, 02 September 2009 – 20:33 WIB

Status Awas Tsunami Dibatalkan
JAKARTA --Pascagempa yang berpusat di Tasikmalaya, pada Rabu, 2 September 2009, pada pukul 15.06 WIB, Pusat Peringatan Tsunami Pasifik (PTWC) merilis buletin yang memastikan tsunami tidak akan terjadi. “Status awas tsunami telah dibatalkan,” demikian keterangan resmi PTWC. Kesimpulan ini diambil berdasarkan analisis permukaan laut.
Sebelumnya, PTWC sempat merilis dua buletin, yang awalnya berbunyi, 'Peringatan tsunami lokal kini berstatus aktif.' Dinyatakan pula, gempa terjadi pada pukul 14.55 WIB di Jawa, di kedalaman laut 66 km, dan berkekuatan 7,1 Mwp.
Baca Juga:
Berdasarkan analisis data gempa bumi dan tsunami sebelumnya, PTWC menyimpulkan tidak terdapat tanda-tanda akan munculnya tsunami berskala hebat. Meski demikian, dinyatakan 'ada kemungkinan terjadi tsunami lokal yang menghantam wilayah pantai tak lebih dari 100 kilometer dari pusat gempa.' Diperkirakan, gelombang tsunami akan menghantam wilayah pantai Cilacap pada pukul. 08.45 WIB.
Laporan kedua yang dirilis PTWC memastikan 'tidak ada ancaman tsunami di sepanjang wilayah pantai Pasifik.” Meski demikian, PTWC tetap mengingatkan bahwa gempa dengan ukuran ini kadangkala akan menghasilkan sejumlah gelombang tsunami yang punya potensi merusak di wilayah pantai dalam radius beberapa ratus kilometer dari pusat gempa. Akhirnya, pada laporan ketiga yang diterbitkan pada pukul 15.59 WIB, PTWC memastikan tsunami tidak akan terjadi.(lev/JPNN)
JAKARTA --Pascagempa yang berpusat di Tasikmalaya, pada Rabu, 2 September 2009, pada pukul 15.06 WIB, Pusat Peringatan Tsunami Pasifik (PTWC) merilis
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur