Status Gunung Kelud Sudah Diturunkan dari Awas ke Siaga

jpnn.com - JAKARTA - Status Gunung Kelud, Kabupaten Kediri, Jawa Timur setelah melakukan erupsi kini sudah diturunkan. Jika sebelumnya berstatus awas makan kini sudah menjadi siaga seiring dengan menurunnya aktivitas gunung Kelud.
Kepastian penurunan status itu disampaikan Menteri Koordinator bidang Kesejahteraan Rakyat (Menkokesra) Agung Laksono. Politikus Golkar itu mengatakan bahwa berdasarkan dari laporan terakhir yang diterimanya menyebutkan status Kelud kini menjadi siaga.
"Dari laporan yang kami terima bahwa statusnya sudah diturunkan dari awas menjadi siaga," kata Agung kepada wartawan di Jakarta, Kamis (20/2).
Meskipun terjadi penurunan status, Pemerintah tetap melakukan tanggap darurat. Pemberlakukan ini berlangsung sampai 12 Maret 2014.
Penurunan status ini juga beriringan dengan penurunan radius jarak aman. Kata Agung, bila sebelumnya sepuluh kilometer maka kini diberlakukan menjadi lima kilometer. (awa/jpnn)
JAKARTA - Status Gunung Kelud, Kabupaten Kediri, Jawa Timur setelah melakukan erupsi kini sudah diturunkan. Jika sebelumnya berstatus awas makan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Tes PPPK Tahap 2 Dimulai, 863.993 Honorer Bersaing Ketat, Cek Kuotanya
- Sahroni Minta Polisi Tangkap Pihak yang Ingin Menghancurkan Citra Kejagung
- Sespimmen Menghadap ke Solo, Pengamat: Upaya Buat Jokowi Jadi Pusat Perhatian Publik
- Wasekjen MUI Berharap Hakim Penerima Suap Rp 60 M Dihukum Mati
- Kemenkes Mengimbau Masyarakat Bersinergi Melawan Hoaks soal Imunisasi
- Kemenag Dorong Wakaf Hijau Jadi Gerakan Nasional Pelestarian Lingkungan