Stephon Marbury Belum Main, Merek Starbury Sudah Jualan Lagi
Fokus lewat Jalur Online, Harga Dinaikkan Sedikit
Jumat, 30 Januari 2009 – 05:48 WIB
Belakangan, Marbury pun menggandengkan Starbury-nya dengan Amazon.com, situs penjualan online terbesar. Situs Starbury.com, yang selama ini hanya untuk memajang gambar, sekarang juga siap melayani pesanan. Pilihannya belum banyak, tapi sudah ada cukup produk. Harga juga tidak lagi paten di bawah USD 15 karena ada sepatu yang harganya di kisaran USD 20, tapi masih tergolong sangat murah.
Rencananya, Starbury bukan hanya terdiri atas sepatu dan sportswear, tapi juga buku, CD, DVD, parfum, dan lain sebagainya. Marbury bahkan menggandeng bintang hip-hop Bow Wow yang juga bakal punya rangkaian produk Starbury sendiri. Jangka panjangnya, Marbury berniat membuka sendiri jaringan toko secara fisik.
''Saya sekarang sudah menjadi department store,'' kata Marbury seperti dikutip New York Post. ''Steve & Barry's sudah berakhir. Tapi, saya masih survive,'' tambah pria 31 tahun itu.
Marbury menegaskan, apa yang dikejar sekarang lebih besar daripada basket. ''Ini kesempatan untuk mengubah kehidupan orang (dengan menyediakan barang berkualitas dengan harga terjangkau),'' ucapnya.
Nasib point guard New York Knicks, Stephon Marbury, masih terkatung-katung. Tapi, bisnis sepatu murahnya, Starbury, kembali menemukan jalan. Setelah
BERITA TERKAIT
- Tekad Pecco Bagnaia Untuk MotoGP 2025
- Klasemen Liga Champions: Liverpool Sempurna, Real Madrid Merosot
- Real Madrid Tumbang di Markas Liverpool, Rekor Minor Tercipta
- Liverpool Vs Real Madrid: 10 Pemain Absen Termasuk Vinicius
- Indonesia Masters 2025: Ginting Bicara Kenangan
- Banjir Pelatih Asing di Piala AFF 2024, Hanya Ada 1 Lokal