Stereowall Perkenalkan Babak Baru Lewat EP Terjebak Imajinasi
jpnn.com, JAKARTA - Grup musik, Stereowall menghadirkan mini album atau EP terbaru yang bertajuk Terjebak Imajinasi.
Album tersebut menandakan babak baru dari band alternative rock yang telah aktif sejak 2012 itu.
Lewat Terjebak Imajinasi, Stereowall menampilkan perubahan nuansa serta warna baru yang berbeda dari karya-karya sebelumnya.
Berbeda dengan lagu-lagu Stereowall sebelumnya yang ditulis oleh Rama (gitar), pads EP kali ini, Tita (vokalis) dan Mamed (bass) ikut berpartisipasi dalam proses penulisan lirik.
Stereowall mempersembahkan tiga lagu dalam EP Terjebak Imajinasi yakni, Terjebak Imajinasi, Sabotase Jiwa, dan e.m.o.
Ditulis oleh Tita, Terjebak Imajinasi dan Sabotase Jiwa merupakan lagu yang terinspirasi dari kegelisahan dan kehidupan pribadi.
Komposisi musik dan aransemen yang dihadirkan oleh Rama dan Rei lebih mengeksplor lirik Tita, digubah menjadi sebuah karya yang lebih melankolis dibandingkan lagu-lagu Stereowall sebelumnya.
Sementara itu, lagu ketiga yang ditulis oleh Mamed berjudul e.m.o. (emotionally motivated outcast) menjadi pengikat dari EP ini, dengan mempertimbangkan tema dan nuansa lagu yang telah ditulis oleh Tita.
Grup musik, Stereowall menghadirkan mini album atau EP terbaru yang bertajuk Terjebak Imajinasi.
- Menjelang Perayaan 20 Tahun, DRIVE Hadirkan Dilematika
- Isbat Nikah Mahalini dan Rizky Febian Ditolak, Pengadilan Agama Beberkan Fakta
- Ini Alasan D'MASIV Selalu Terima Tawaran Tampil di Malam Tahun Baru
- Respons Wenny Ariani Setelah Rezky Aditya Bersedia Tes DNA
- Dituduh Pacaran dengan Berondong, Dewi Perssik Sampaikan Sindiran
- Maafkan Ayus dan Nissa Sabyan, Ririe Fairus: Sudah Masa Lalu