Sterilkan Arena Munas Golkar, Polisi Kerahkan Anjing Pelacak

jpnn.com - NUSA DUA - Jelang pembukaan Musyawarah Nasional (Munas) IX Partai Golkar di Westin Hotel, Nusa Dua, Bali Minggu (30/11), penjagaan keamanan terus ditingkatkan. Mulai sore ini, lokasi munas pun mulai disterilkan.
Terlihat aparat kepolisian dari Polda Bari menurunkan dua ekor anjing pelacak dan memasang metal detector di pintu masuk. Sterilisasi ini dilakukan di ruang konvensi Westin Hotel. Sejumlah panitia yang sedang menyiapkan acara juga terpaksa diminta keluar oleh petugas yang hendak melakukan sterilisasi.
"Kami dari Polda Bali akan melakukan sterilisasi ruang konvensi, kami minta bagi panitia yang ada di dalam ruangan untuk keluar terlebih dulu," kata seorang polisi dari satuan Gegana Polda Bali.
Pengamanan di lokasi munas terbilang ketat dan berlapis. Di luar gedung konvensi, selain Brimob bersenjata lengkap juga ada ratusan tenaga keamanan dari organisasi tertentu di Bali yang berjaga-jaga di pintu masuk dan sekeliling hotel.
Sementara di pintu masuk ruang konvensi, ada dua lapis pengamanan menggunakan mesin X-ray. Setiba di dalam gedung juga terlihat lagi puluhan tenaga keamanan berpakaian tradisional Bali berwarna serba hitam dengan pita merah putih di bahu mereka.
Sekjen DPP Golkar Idrus marham yang ditemui di lokasi juga sudah mempercayakan pengamanan pada polisi dan pecalang. "Biarlah pecalang, polisi melakukan pengamanan. Ini semua keluarga besar di Golkar," ujarnya.(fat/jpnn)
NUSA DUA - Jelang pembukaan Musyawarah Nasional (Munas) IX Partai Golkar di Westin Hotel, Nusa Dua, Bali Minggu (30/11), penjagaan keamanan terus
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Diterjang Banjir, Jembatan Gantung di OKU Timur Putus
- Ada 33 Keluarga yang Bisa Tempati Rusun Kampung Bayam, Sebagian Masih di Rusun Nagrak
- Pemprov DKI Bakal Gaji Warga Kampung Bayam Sesuai UMR
- Kejari Muba Tetapkan H Alim dan Amin Mansyur Tersangka Kasus Mafia Tanah
- Herman Deru Apresiasi KAI Dorong Ekonomi Sumsel Lewat Pengembangan Jalur KA Logistik
- Ini Pesan Gubernur Herman Deru di Pelantikan Ketua TP PKK 16 Kabupaten/Kota se-Sumsel