Stok BBM Aman untuk Sembilan Hari
Rabu, 26 Desember 2012 – 10:26 WIB

Stok BBM Aman untuk Sembilan Hari
PONTIANAK - Seperti biasanya, libur Natal dan Bahun Baru, penggunaan Bahan Bakar Minyak (BBM) baik premium maupun solar biasanya cenderung meningkat. Akibatnya, harga BBM di tingkat pengecer terjadi kenaikan karena masyarakat khawatir akan terjadi kelangkaan di sejumlah SPBU. Sementara untuk pengiriman BBM dari Pertamina pusat ke Kalbar juga berjalan lancar. Setiap tiga hari sekali, sebanyak 3.500 kilo liter BBM masuk ke Kalbar, dan ini terus berurutan. “Penyuplayan BBM dari pusat juga lancar tidak ada masalah," lanjut Putut saat akan menghadiri open house perayaan Natal di Pendopo Gubernur, kemarin.
Namun untuk memastikan ketersediaan stok BBM, Sales Area Manager PT Pertamina Retail Kalimantan Barat, Putut Andriatno menegaskan, ketersediaan Bahan Bakar Minyak (BBM) pada perayaan hari raya Natal dan tahun baru 2013 di Kalbar dipastikan aman. “Stok BBM untuk sembilan hari ke depan aman,” kata Putut seperti dilansir Pontianak Post (JPNN Grup), Selasa (26/12).
Selain itu, pasokan BBM ke berbagai daerah di Kalbar juga diperkirakan tidak akan menemui kendala. Secara umum tidak ada pasokan tambahan khusus untuk memenuhi permintaan BBM terutama BBM bersubsidi sepanjang Natal sampai momen tahun baru.
Baca Juga:
PONTIANAK - Seperti biasanya, libur Natal dan Bahun Baru, penggunaan Bahan Bakar Minyak (BBM) baik premium maupun solar biasanya cenderung meningkat.
BERITA TERKAIT
- Jadi Tersangka Korupsi, ASN Kendari Masih Bisa Berpose Begini
- Diduga Korupsi APBDes Rp 1,3 Miliar, Eks Kades Kelumpang Buron
- Eks Direktur RSD Madani Pekanbaru Tersangka Kasus Penipuan Proyek Rp2,1 Miliar
- B2W Kritik Acara Gowes Bareng Pramono Anung, Singgung soal Rute Berbahaya
- Bocah SD yang Tenggelam di Sungai Komering Akhirnya Ditemukan
- Sri Meliyana Sebut Kemenkes Dukung Adanya Fasilitas Ruang Rawat Inap Puskesmas di Palembang