Stok BBM di Donggala Menipis, Belum Ada Kepastian Pasokan
jpnn.com, JAKARTA - Kapolres Donggala AKBP Stans Laus Ferdinand Suwarji mengungkapkan, warga di wilayah hukumnya yang terdampak bencana gempa dan tsunami sangat membutuhkan bahan makanan dan pakaian. Selain itu, warga juga membutuhkan bahan bakar minyak.
Suwarji mengatakan, stok BBM di Donggala saat ini menipis. “Mungkin besok (BBM) di Donggala habis karena depot dari Pertamina belum ada suplai,” kata Suwarji melalui pesan WhatsApp, Senin (1/10).
Bahkan, hingga Senin malam belum ada kepastian tentang pasokan BBM dari Pertamina ke Donggala. Terlebih, warga juga membutuhkan air bersih.
“Listrik pun mati, solar enggak ada, mengusahakan air bersih masih terbatas,” tambah dia.
Sedangkan untuk saluran komunikasi seluler berangsur pulih. Hanya saja, kualitas sambungan belum pulih sepenuhnya.
“Jaringan masih timbul tenggelam, tapi lumayan. Kalau untuk listrik sementara pakai genset,” tandas dia.(cuy/jpnn)
Kapolres Donggala AKBP Stans Laus Ferdinand Suwarji mengungkapkan, stok bahan bakar minyak (BBM) untuk warga di wilayah hukumnya makin tipis.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pertamina Patra Niaga Tingkatkan Inspeksi ke SPBU
- Jelang Nataru, Pertamina Patra Niaga Regional JBB Cek Lembaga Penyalur BBM & LPG di Seluruh Wilayah
- Bertambah Lagi, Desa Energi Berdikari Pertamina Hadir di Indramayu
- Jelang Nataru, Kapal Tanker PIS Rokan & PIS Natuna Siap Perkuat Distribusi Energi Nasional
- Dorong Pengembangan SDM, Jawa Satu Power Bangun Gedung Sekolah untuk SDN Cimalaya 7
- 53 UMKM akan Hadir di Pertamina Eco RunFest 2024, Ada Pilihan yang Sangat Menarik!