Stok Pangan Masih Aman, Inflasi Terkendali
jpnn.com, SURABAYA - Inflasi di Jawa Timur (Jatim) pada Ramadan dan Lebaran tahun ini diprediksi masih stabil.
Selain itu, stok komoditas pangan juga terbilang masih aman.
Kepala Grup Advisory dan Pengembangan Ekonomi Kantor Perwakilan BI Provinsi Jawa Timur Harmanta mengatakan, Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Jatim memastikan suplai komoditas bahan pangan di provinsi itu untuk kebutuhan Ramadan dan Lebaran 2018 masih mencukupi.
Komoditas pangan strategis tersebut, antara lain, beras, jagung, cabai, bawang merah, bawang putih, dan kedelai.
Komoditas lain yang stoknya terbilang aman adalah telur dan daging ayam ras.
”Hingga beberapa bulan ke depan, stok komoditas pangan di Jatim masih aman,” kata Harmanta, Rabu (23/5).
Dia memerinci, beras masih surplus dengan perkiraan produksi Januari–April 2018 sebesar 3,88 juta ton.
Sementara itu, kebutuhan selama 4 bulan mencapai 1,18 juta ton.
Inflasi di Jawa Timur (Jatim) pada Ramadan dan Lebaran tahun ini diprediksi masih stabil.
- Rupiah Hari Ini Makin Ambyar Terpengaruh IHK Amerika
- Pemerintah Fokus Menjaga Aliran Investasi untuk Pembangunan Masa Depan
- Inflasi AS Melebihi Ekspektasi, Bitcoin Bertahan di Level Sebegini
- Ekonom Sebut Deflasi Perlu Segera Dikendalikan
- Mendagri Tito: Daya Beli Masyarakat tidak Menurun, tetapi Meningkat
- Airlangga Hartarto: Inflasi Indonesia Tetap Stabil Seiring Daya Beli Masyarakat Masih Terjaga