Stoner Terkejut Raih Pole

Stoner Terkejut Raih Pole
Stoner Terkejut Raih Pole
Pole tersebut diraih Stoner cukup dramatis. Setelah tertinggal dari Pedrosa dan Lorenzo yang bersaing ketat sejak awal, dia baru mendapatkan waktu terbaiknya saat sesi kualifikasi menyisakan satu menit. Saat itu, lintasan sudah mengering setelah sempat diguyur hujan beberapa menit di tengah sesi.

Stoner mengaku terkejut dengan kecepatan yang didapatnya di kualifikasi. Terutama karena masih banyak masalah yang dihadapinya di sesi latihan sehari sebelumnya. Termasuk chatteri alias getaran yang menjadi isu utama Honda RC212V yang ditungganginya musim ini.

Masalah makin buruk ketika dia mendapatkan kecelakaan di sesi latihan terakhir, pagi kemarin. Pemilihan ban juga menjadi kendala. Sepanjang sesi, dia tetap memakai ban hard yang performanya ikut naik turun seiring pergantian cuaca.

"Satu lap yang membuat kami terkejut, seperti halnya orang lain. Kami tak menyadari mendapatkan laju seperti itu. Dengan kecepatan seperti itu, kami tinggal mendapatkan kepastian saat balapan," tutur Stoner.

ASSEN - Cuaca yang tak menentu membuat persaingan MotoGP Belanda di Sirkuit Assen masih sulit diprediksi. Hujan sangat berpeluang terjadi saat balapan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News