STOP PRESS! Akhirnya, Empat WNI Dibebaskan Abu Sayyaf

STOP PRESS! Akhirnya, Empat WNI Dibebaskan Abu Sayyaf
Presiden Joko Widodo jumpa pers di Istana Merdeka. Foto: Natalia Fatimah Laurens/JPNN

jpnn.com - JAKARTA—Empat WNI yang disandera kelompok Abu Sayyaf akhirnya dibebaskan. Hal ini disampaikan Presiden Joko Widodo dalam jumpa pers di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (11/5).

“Alhamdulillah, puji syukur pada Allah SWT, akhirnya 4 WNI yang disandera kelompok bersenjata 15 April 2016 lalu sudah berhasil dibebaskan,” ujar pria yang akrab disapa Jokowi itu. Dalam jumpa pers tersebut, Jokowi didampingi Menteri Luar Negeri Retno LP. Marsudi dan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo.

Menurut Jokowi, keempat WNI saat ini dalam kondisi baik. Saat ini mereka telah berada di dalam perlindungan pemerintah Filipina.

“Pembebasan sandera ini berhasil dilakukan melalui kerjasama yang baaik antara pemerintah Indonesia dengan pemerintah Filipina,” imbuhnya.

Jokowi tidak merinci proses dan bentuk kerja sama untuk pembebasan keempat WNI tersebut. (flo/jpnn)

 

 


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News