Strategi Bisnis MIND ID, Integrasikan Sistem Produksi dan Layanan

Pembeli berhak hadir atau menunjuk surveyor independen untuk melakukan pengawasan pada saat ANTAM memulai proses sampling, dan pengujian spesifikasi untuk memastikan bahwa proses tersebut dilakukan sesuai dengan metodologi yang diakui secara internasional.
Hasil analisis ini bersifat final dan digunakan sebagai dasar transaksi pembayaran.
Tidak hanya berfokus di pasar domestik, Grup MIND ID turut menggencarkan penguatan penjualan pasar ekspor dengan strategi Centralized Commercial Function (CCF).
"Aktivitas penjualan merupakan aktivitas kunci untuk perusahaan pertambangan dan logam, sehingga inisiatif optimalisasi akan memberikan dampak signifikan terhadap perusahaan. Selain sektor domestik, MIND ID juga secara aktif memperkuat layanan penjualan untuk pasar ekspor,” tutur Heri.
Menurut Heri, melalui strategi CCF, MIND ID memperkuat integrasi penjualan di pasar ekspor bagi seluruh Anggota MIND ID melalui MIND ID Trading Pte Ltd sebagai Trading Arm Perusahaan.
Adapun, mekanisme pemasaran dan penjualan dipasar domestik diatur oleh masing-masing Anggota MIND ID.
Dengan perbaikan tata kelola produksi hingga penjualan secara menyeluruh, MIND ID sukses menjaga tingkat kepuasan pelanggan. Berdasarkan hasil survei, tingkat kepuasan pelanggan Anggota MIND ID dapat dikategorikan “sangat baik” pada 2023.
"Integrasi sistem manajemen dari proses awal produksi hingga sampai ke pelanggan menjadi fokus utama MIND ID. Kami terus berkomitmen untuk meningkatkan kinerja baik sisi operasional maupun finansial dengan menangkap setiap kesempatan perbaikan yang ada baik untuk pasar domestik maupun ekspor," pungkas Heri.(mcr10/jpnn)
BUMN Holding Industri Pertambangan Indonesia (MIND ID) terus menjaga kinerja bisnis dengan tingkat kepuasan pelanggan yang baik sepanjang 2023.
Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul
- PT Indo RX Apresiasi Putusan Lembaga Arbitrase Jerman
- Keren! Plywood dan Blockboard Asal Temanggung Rambah Pasar Jepang dan Korea Selatan
- Nawakara Hadirkan Perlindungan Risiko Bisnis Lewat Solusi Keamanan Terintegrasi
- Prodi DKV Untar Dorong Kreativitas dan Bisnis Lewat Pameran CREBO Season 2
- MIND ID Terima Kunjungan Menteri Perindustrian dan SDM Arab Saudi di Indonesia
- Wali Kota Surabaya Ancam Pengusaha Tahan Ijazah Karyawan, Tegas!