Strategi Ciputra Group Genjot Kinerja Sektor Properti

jpnn.com, SURABAYA - Inovasi dan kreativitas yang diusung dalam setiap proyek properti membuat kinerja Ciputra Group membukukan kinerja bagus pada kuartal pertama 2018.
Ciputra Group mencatat pertumbuhan hampir 40 persen dibandingkan kuartal pertama 2017.
Peluncuran beberapa proyek di grup Ciputra mendorong peningkatan tersebut.
Managing Director Ciputra Group Subholding II Harun Hajadi mengatakan, tahun ini pihaknya optimistis meraih pertumbuhan 18 persen.
”Tahun lalu tumbuh 13 persen daripada 2016,” ujar Harun saat launching flyover Citra Harmoni, Jumat (25/5).
Optimisme tersebut didorong terobosan-terobosan baru. Baik dari jenis produk, harga, maupun promosi.
Nilai pertumbuhannya diprediksi mencapai Rp 8,5 triliun. Angka itu naik dari tahun sebelumnya yang mencapai Rp 7,45 triliun.
”Pertumbuhan tertinggi di segmen landed house yang mencapai 90 persen. Sebanyak sepuluh persennya apartemen,” ungkap Harun.
Inovasi dan kreativitas yang diusung dalam setiap proyek properti membuat kinerja Ciputra Group membukukan kinerja bagus pada kuartal pertama 2018.
- Adhome Bikin Akses Properti Lebih Mudah dan Transparan
- Savyavasa, Hunian Kelas Atas yang Jadi Rebutan Pembeli
- Rumah123 dan Ringkas Berkolaborasi untuk Permudah Akses KPR
- Rumah123 dan Ringkas Jalin Kemitraan untuk Tingkatkan Akses Pembiayaan Properti
- ASG Expo 2025 Sukses, Pengunjung Tembus 25.000 dalam 10 Hari
- Ajukan KPR BRI dari Rumah Kini Sudah Bisa, Begini Caranya