Striker AS Roma Sebut City Tim Lemah
jpnn.com - ROMA - Pemain AS Roma, Gervinho menabuh genderang perang jelang laga timnya melawan Manchester City pada matchday terakhir fase grup Liga Champions di Olimpico, Kamis (11/12) dini hari WIB.
Penyerang asal Pantai Gading itu menyoroti kekuatan City yang akan tampil tanpa Yaya Toure dan Sergio Aguero. Menurut Gervinho, kehilangan kedua pemain itu bakal membuat City lemah. Secara khusus, Gervinho menyoroti absennya Yaya karena akumulasi kartu.
“City bukan tim yang sama tanpa Yaya. Bagi mereka, ini merupakan kehilangan besar karena tak bisa memainkan Yaya. Dia adalah kekuatan 90 persen bagi tim,” terang Gervinho di laman Football Italia, Senin (8/12).
Bagi Roma, absennya Yaya dan Aguero tentu menjadi angin segar dalam upayanya melaju ke babak 16 besar. Tanpa dua pemain itu, Roma yakin bisa menekuk City.
“Ketika dia ada dalam performa terbaik, seluruh tim juga bermain baik. Saat Yaya bermain buruk, City juga bermain jelek. Tekanan ada di mereka, bukan kami,” tegas Gervinho. (jos/jpnn)
ROMA - Pemain AS Roma, Gervinho menabuh genderang perang jelang laga timnya melawan Manchester City pada matchday terakhir fase grup Liga
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Liverpool Vs Real Madrid: 10 Pemain Absen Termasuk Vinicius
- Indonesia Masters 2025: Ginting Bicara Kenangan
- Banjir Pelatih Asing di Piala AFF 2024, Hanya Ada 1 Lokal
- Luar Biasa! 2 Pemain Non-Pelatnas PBSI Lulus BWF World Tour Finals 2024
- Begini Persiapan Megan C Sutanto Menuju Laga Olimpiade
- Inilah Kontestan BWF World Tour Finals 2024, Ngeri di Tunggal Putra