Striker Incaran Juventus Kian Dekat Menuju Atletico Madrid
jpnn.com, MADRID - Juventus sepertinya harus rela kehilangan salah satu striker incaran mereka, Dusan Vlahovic, di bursa transfer musim panas ini.
Bintang Fiorentina tersebut telah dikaitkan dengan kepindahannya ke Juve, tapi kabar terbaru menyebut jika sang pemain bakal segera berseragam juara bertahan La Liga, Atletico Madrid.
Menurut ilBianconero, Atletico telah mencapai kesepakatan dengan Fiorentina mengenai kepindahan striker Serbia itu.
Vlahovic memang menjadi incaran sejumlah klub top Eropa usai ia menjalani tahun yang gemilang bersama La Viola -julukan Fiorentina-.
Musim lalu bersama Fiorentina, pemain berusia 21 tahun itu mampu mengemas 23 gol dari 38 penampilan yang ia jalani di semua kompetisi.
Juve tertarik mendaratkan Vlahovic di musim ini untuk memberikan persaingan terhadap striker mereka, Alvaro Morata.
Atletic Madrid disisi lain, sedang berjuang mempertahankan gelar La Liga yang mereka raih di musim lalu dengan menambah amunisi di lini depan mereka.
Pelatih Diego Simeone ingin menciptakan skuad yang tangguh di bagian penyerang yang selama ini menjadi kelemahan klub rival sekota Real Madrid itu.
Atletico Madrid dilaporkan memenangi perburuan bintang Fiorentina yang juga menjadi incaran Juventus.
- 3 Klub Serie A Mengincar Tanda Tangan Jay Idzes
- Liga Spanyol: Atletico Madrid Geser Barcelona dari Puncak Klasemen
- Bursa Transfer Liga 1: Rezaldi Hehanussa Cedera, Persib Bandung Pulangkan Zalnando?
- Krisis Barcelona Diperparah Oleh Lamine Yamal
- Barcelona Tumbang Dipukul Leganes di Kandang Sendiri
- 6 Gol & 1 Kontroversi Mewarnai Rayo Vallecano Vs Real Madrid