Stt..Ada OTT Lagi, KPK Tangkap Jaksa
jpnn.com - JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menggelar operasi tangkap tangan (OTT). Kali ini, lembaga yang dipimpin Agus Rahardjo Cs menggelar OTT di Jawa Barat.
Informasi yang dihimpun JPNN, dalam OTT kali ini KPK mengamankan oknum jaksa pada Kejaksaan Tinggi Jawa Barat. Ketua KPK Agus Rahardjo membenarkan adanya OTT oknum jaksa di Kejati Jabar. “Betul, tunggu informasi lebih lanjut,” kata Agus, Senin (11/4).
Hanya saja Agus tak menjelaskan detail, siapa, lokasi, jumlah barang bukti, maupun kasus yang menjadi dasar KPK menangkap para terduga suap. Agus mengatakan, nanti akan memberikan informasi lebih lanjut.
Berdasarkan informasi yang beredar, KPK melakukan OTT di Subang. Ada oknum diduga jaksa terjaring. Adapun barang bukti yang berhasil diamankan antara lain uang Rp 600 juta. Namun, informasi ini belum terkonfirmasi. (boy/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gugus Tugas Polri Tancap Gas Dukung Ketahanan Pangan
- Forum Pemred SMSI Gelar Diskusi Membedah Solusi Kemacetan yang Merugikan Masyarakat
- Kadin Munaslub Sebut Prabowo Akan Hadir di Rapimnas, Begini Tanggapan Kubu Arsjad
- Ketua PP PMKRI Soroti Dua Isu Penting Saat Bertemu Menteri Komdigi RI
- Renovasi Rumah di Menteng Tetap Jalan Meski Tebang Pohon Tanpa Izin
- Terbukti Bersalah, Kusumayati Dihukum 14 Bulan Penjara