STTAL Siapkan Mahasiswa Unesa Terjun Ke Daerah Tertinggal
jpnn.com - SURABAYA - Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut (STTAL) menggembleng 206 mahasiswa Universitas Negeri Surabaya (Unesa). Para mahasiswa ini disiapkan menjelang pelaksanaan Program SM-3T (Sarjana Mendidik di Daerah Terdepan, Terluar, Tertinggal) dan Program Jatim Mengajar IX di daerah Kalimantan Utara dan Sumbawa.
Acara tersebut dibuka oleh Rektor Universitas Negeri Surabaya (Unesa) Prof. Dr. Warsono, Senin (15/8) di Kampus STTAL Surabaya.
Tampak hadir dalam acara ini, Komandan STTAL Laksamana Pertama TNI Siswo H.S, Kepala P3G Unesa Prof. Dr. Rusiono, Ketua Dewan Pengurus Yayasan Dana Sosial Al Falah (YDFS) Abdul Kadir Baraja, Kepala Lembaga Pengembangan Pendidikan dan Penjaminan Mutu (LP3M) Unesa Prof. Dr. Ismet Basuki.
Komandan STTAL menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas kepercayaan yang diberikan Unesa kepada TNI AL. STTAL dan Kobangdikal pada tahun 2016 ini menjadi tempat penyelenggaraan kegiatan Prakondisi Program SM- 3T.
“Hal ini menunjukkan bahwa Institusi Lemdik TNI AL ikut berperan serta dalam meningkatkan kualitas profesionalisme para calon guru yang akan diterjunkan di daerah terdepan, terluar dan tertinggal,” ujarnya melalui siaran pers Penerangan STTAL.
Komandan STTAL berharap kolaborasi yang telah terjalin baik antara Unesa, STTAL dan Kobangdikal dalam penyelenggaraan kegiatan Prakondisi SM-3T ini dapat berkelanjutan di tahun mendatang.
Kepada para peserta Prakondisi SM-3T, Komandan STTAL berpesan agar mengikuti semua kegiatan pelatihan dengan perasaan senang, nyaman, penuh semangat, kerja keras, kerja cerdas, motivasi dan disiplin tinggi.
“Insya Allah, apabila proses pelatihan ini diikuti dengan baik, maka hasilnya saya jamin akan baik. Saudara akan mampu menjadi sosok guru pioneer yang professional dan siap mengabdi untuk percepatan pembangunan pendidikan di daerah terpencil, terluar dan tertinggal,” ujar Komandan STTAL.
SURABAYA - Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut (STTAL) menggembleng 206 mahasiswa Universitas Negeri Surabaya (Unesa). Para mahasiswa ini disiapkan
- Gibran Minta Sistem Zonasi PPDB Dihilangkan, Mendikdasmen: Masih Pengkajian
- Ganesha Operation Award 2024 Jadi Ajang Penghargaan Bagi Pengajar dan Alumni
- INSEAD Business School, Jadikan Kerja Sama FWD Group & BRI Life Sebagai Studi Kasus
- Direksi ASABRI Mengajar Para Mahasiswa Magister Universitas Pertahanan
- Pilih Hotel sebagai Fasilitas Kampus, CEO UIPM Beri Penjelasan Begini
- Eramet & KBF Berikan Beasiswa untuk Mahasiswa Indonesia Timur, Ini Harapan Gubernur Sulut