Stt..Begini Cara KPK Buka Kedok Budi Supriyanto, TOP!

Budi dijadikan tersangka penerima suap dari Direktur Utama PT Windu Tunggal Utama Abdul Khoir, sebagai fee pemulusan proyek jalan di Maluku. Sebelum Budi, koleganya di Komisi V DPR Damayanti Wisnu Putranti terlebih dahulu dijadikan tersangka. Dua anak buah Damayanti, Julia Prasetyarini dan Dessy A Edwin turut menyandang status tersangka penerima suap.
KPK masih terus mengembangkan kasus ini. Sejumlah pihak sudah diperiksa. Termasuk Wakil Ketua Komisi V DPR Lazarus, serta para anggota komisi yang membidangi infrastuktur, perhubungan, transportasi, maupun perumahan itu. Bahkan, Dirjen Bina Marga Kemenpupera Hediyanto W Husaini, Kepala Besar Pelaksanaan Jalan Nasional IX Amran Mustary, dan Sekretaris Kemenpupera Taufik Wijoyono sudah pernah digarap KPK. Namun, belum ada satu pun tersangka baru yang ditetapkan. (boy/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menteri PKP Maruarar Sirait Segera Selesaikan Polemik Meikarta
- Hakim dan Pengacara Terlibat Suap Rp 60 Miliar Pantas Dihukum Berat
- ART Sebut Kejagung Hadapi 2 Lawan saat Menangani Perkara, Satunya Buzzer
- Fee Proyek 10 Persen Terungkap di Sidang Mbak Ita, Apa Peran Iswar Aminuddin?
- Paus Fransiskus Wafat, David Herson: Kita Kehilangan Tokoh Perdamaian Dunia
- Seorang Pria di Palu Divonis Penjara 1 Tahun 5 Bulan Gegara Gadaikan Mobil Kredit