Sttt... Kemdikbud Siapkan Sistem Perizinan Film Online
jpnn.com - JAKARTA - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) saat ini sedang menyiapkan sebuah sistem daring (online) untuk perizinan film. Perizinan film nantinya akan dilayani baik secara daring maupun layanan tatap muka di Unit Layanan Terpadu (ULT) Kemendikbud.
Kepala Pusat Pengembangan Perfilman (Pusbangfilm) Kemendikbud Maman Wijaya mengatakan, perizinan film merupakan program prioritas Pusbangfilm tahun ini karena layanan tersebut sangat dibutuhkan masyarakat.
"Perizinan ini kan sangat dibutuhkan, nantinya semua film, baik film komersial maupun yang nonkomersial izinnya dikeluarkan Kemendikbud," ujar Maman.
Selain perizinan film, Pusbangfilm saat ini juga tengah menyusun Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Permendikbud) tentang perfilman.
"Ada tujuh draft materi dari Permendikbud tersebut, saat ini baru selesai satu draft. Targetnya tahun ini selesai, kalau bisa dalam enam bulan ini," kata Kepala Pusbangfilm. (esy/jpnn)
JAKARTA - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) saat ini sedang menyiapkan sebuah sistem daring (online) untuk perizinan film. Perizinan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Minus 7.5, Chikita Meidy dapat Kado Ulang Tahun Terapi Mata dari Suami
- Terungkap, Ini Alasan Nikita Willy Menjalani Persalinan dalam Air
- Kabar Terbaru Sidang Cerai Baim Wong dan Paula Verhoeven
- Sukses Gelar Tur Jepang, Lightcraft Hadirkan Lagu Baru
- Fakta-Fakta Soal Perceraian Tengku Dewi dan Andrew Andika
- Canggung Bertemu Ruben Onsu, Sarwendah: Takut Salah Panggil