Suami Cita Citata Ditangkap Usai Sidang Perceraian

jpnn.com - BANDUNG - Suami Cita Citata, Galih Purnama alias Ijonk, ditangkap usai menghadiri sidang cerainya bersama pelantun ‘Sakitnya Tuh di Sini’ itu. Ijonk ditangkap setelah ditetapkan sebagai tersangka, Senin (9/2), dalam kasus pencurian gitar milik temannya Audi Reza Hartanto (Arez).
Dia langsung menjalani pemeriksaan lebih dari 10 jam di Malpolresta Bandung, Selasa (10/2). Suami Cita Citata inipun tidak diperbolehkan pulang dan akan menginap di Mapolrestabes Bandung.
Ibunda Ijonk pun sedih. Sang ibu bahkan meminta penangguhan penahanan atas Ijonk melalui kuasa hukum putranya tersebut, Rohman Hidayat.
“Saat ini kami masih menunggu kewenangan penyidik 1×24 jam. Setelah itu akan diajukan permohonan agar Pak Ijonk tidak ditahan dengan alasan kemanusiaan. Mudah-mudahan bisa dikabulkan penyidik,” kata Rohman, Rabu (11/2), seperti diberitakan Pojoksatu (grup JPNN).
Rohman mengatakan, untuk jaminan agar bisa dibebaskan, sudah ditetapkan yakni ia dan ibunda Ijonk.
Dia meyakinkan kliennya itu tidak akan melarikan diri, menghilang ataupun merusak barang bukti. (lya/jpnn)
BANDUNG - Suami Cita Citata, Galih Purnama alias Ijonk, ditangkap usai menghadiri sidang cerainya bersama pelantun ‘Sakitnya Tuh di Sini’
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Meski Sibuk Bekerja, Inara Rusli Tetap Miliki Quality Time Bareng Anak
- Panji Ungkap Alasan Sebenarnya Ariel NOAH dkk Ajukan JR UUHC ke MK, Sudah Gaduh
- Saling Silang di Synchronize Fest 2025
- Keluar Rumah Sakit, Wendi Cagur Harus Jaga Pola Makan
- Menjelang Rilis Album, Rich Brian Kembali Lewat Lagu Baru
- 3 Berita Artis Terheboh: Wendi Cagur Pulang, Razman Ngebet Jenguk Nikita Mirzani