Suami Istri Ditemukan jadi Mayat dan Mengapung di Sungai
jpnn.com - KUALA KAPUAS – Dua mayat misterius yang ditemukan mengapung di Sungai Kapuas, Minggu (4/1), ternyata adalah sepasang suami istri (Pasutri).
Hal itu terungkap saat Ikhwan (34), warga Kuala Kapuas yang tinggal di Jalan A.Yani memastikan jika kedua jenazah tersebut adalah mertuanya.
Menurut Ikhwan, mayat laki-laki tersebut bernama Anang (52), dan mayat perempuan bernama Hj Masniah (46). Kedua korban beralamat di Sei Bakei Desa Palambang, Kecamatan Pulau Petak, Kabupaten Kapuas.
“Betul kedua jenazah ini adalah mertua saya. Mereka pasangan suami istri,” kata Ikwan, Senin (5/1) dilansir Kalteng Pos (Grup JPNN.com).
Dia menuturkan, menurut informasi yang diketahuinya, pada Jumat (2/1) kedua almarhum mertuanya tersebut keluar rumah dengan menggunakan sepeda motor Jupiter warna hijau.
Setelah itu, tidak diketahui lagi kabarnya keduanya, hingga ditemukan tewas mengapung di Sungai Kapuas pada minggu tadi.(bad/jpnn)
KUALA KAPUAS – Dua mayat misterius yang ditemukan mengapung di Sungai Kapuas, Minggu (4/1), ternyata adalah sepasang suami istri (Pasutri).
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Seorang Kakek Digigit Komodo di Pulau Rinca, Begini Kondisinya
- Polda Sumsel Tangkap Jaringan Narkoba Timur Tengah, Mau Diedarkan di Bogor
- Irjen Iqbal Ingatkan Pengusaha Angkutan Umum Utamakan Keselamatan Penumpang Saat Natal & Tahun Baru
- Pengamanan Nataru, Irjen Iqbal Ancam Copot Pejabat yang Tak Becus Jaga Masyarakat
- 1 Perahu Nelayan Mukomuko Karam Diterjang Ombak Besar
- Siang Ini Dua RT di Kelurahan Pluit Terendam Banjir Rob