Suami Rutin Minum Jamu Galian Singset, Istri Malu, Minta Cerai
jpnn.com - DONJUAN, 51, memang aneh. Dia suka minum jamu galian rapet, sepet, singset dan sejenisnya. Kebiasaan Donjuan itu diketahui tetangga. Si istri, Karin, 49, tak kuat menahan malu. Akhirnya, dia mengajukan gugatan cerai pada suaminya.
Umi Hany Akasah - Wartawan Radar Surabaya
Karin memutuskan menggugat cerai suami karena kini nama baik suaminya yang terkenal baik, alim, santun dan lain sebagainya sirna. Yang ada justru terkenal nama buruk.
Di kampungnya di kawasan Kali Kedinding, Donjuan sudah terkenal pria aneh peminum jamu galian singset dan rapet.
“Orang sih tidak ada yang sempurna. Saya paham. Tapi, ya gimana saya shock. Tetangga rasan-rasan terus,” kata Karin di sela sela sidang mediasi di Pengadilan Agama (PA) Klas 1A Surabaya, Jl Ketintang Madya, Jumat (26/8). Kini, Karin merasa bila seluruh tetangga aneh ketika melihatnya. Karin pun tak mau keluar rumah dan memilih menutup diri.
Diakui, sejak dia menikah dengan suaminya, Donjuan memang suka minum jamu-jamuan. Namun, Karin tak pernah tahu bila jamu yang diminum adalah galian sepet, singset, sepet dan lainya.
Donjuan berdalih bila jamu itu membuat badannya lebih segar dan prima. Maka dari itu, Karin pun membiarkannya begitu saja.
Lambat laun, Karin mulai mengetahui bila jamu yang dikonsumsi suaminya adalah jamu ramuan singset dan sejenisnya. Itu diketahui ketika Karin tak sengaja melihat bungkusan yang ada di tas pribadi Donjuan. Kebetulan, Donjuan bekerja sebagai satpam pabrik. Tas yang ia bawa biasanya berisi baju dan dompet.
DONJUAN, 51, memang aneh. Dia suka minum jamu galian rapet, sepet, singset dan sejenisnya. Kebiasaan Donjuan itu diketahui tetangga. Si istri, Karin,
- Terjadi Ledakan di Rumah Polisi Mojokerto, 2 Orang Tewas
- Polda Jateng Bongkar Makam Darso yang Tewas Setelah Dijemput Polisi Jogja
- Ini Fakta soal Mobil Land Cruiser Berstiker Setwapres Kecelakaan di Sukabumi, Oalah
- DPRD DKI Dorong Perluasan Jaringan Pipa Air Bersih PAM Jaya Selesai Tepat Waktu
- 341 Kebakaran Melanda Kota Semarang
- Ini Tampang Anggota Pemuda Pancasila yang Berulah di Blok M Jaksel