Suami Shandy Aulia Muncul, Pesan untuk Putrinya jadi Sorotan

jpnn.com, JAKARTA - Rumah tangga Shandy Aulia dengan David Herbowo sedang diterpa isu perceraian.
Pasangan yang sudah menikah selama sepuluh tahun ini hingga kini masih kompak belum muncul ke depan awak media untuk menjelaskan mengenai isu tersebut.
Terkait hal itu, Shandy meminta warganet untuk menghargai privasinya.
"Bila merugikan orang lain kamu perlu klarifikasi. Tetapi bila itu tidak ada urusan dengan orang lain dan area privasi kamu tidak perlu. Karena sifatnya pribadi dan itu mutlak," kata Shandy.
"Prinsip saya tidak semua yang tanya mengenai kehidupan pribadi saya itu benar-benar peduli, tidak semua saya jawab," sambungnya.
Sementara itu, sejak isu perceraian mencuat, David nyaris tak pernah terlihat keberadaannya di Instagram Shandy.
Meski begitu, David masih muncul di Instagram sang putri, Claire.
Dalam foto yang diunggah baru-baru ini, David tampak mencium putrinya, tanpa sosok Shandy.
Suami Shandy Aulia, David Herbowo perdana muncul ke publik melalui akun Instagram putrinya, pasca isu perceraian ramai dibicarakan.
- Lewati Ramadan Tanpa Istri, Baim Wong: Aman Aman Saja
- 13 Ribu Penghulu Dilatih AI Talent DNA ESQ, Siap Tekan Angka Perceraian
- 30 Perusahaan di Kota Tangerang Deklarasi Komitmen Penuhi Hak Perempuan & Anak Pascaperceraian
- Konon Kanye West dan Bianca Censori Berpisah, Rumor Perceraian Mencuat
- Cerai dari Asri Welas, Galiech: Berat Melepaskan, Tetapi Harus Ikhlas
- Sherina Munaf dan Baskara Mahendra Ternyata Sudah Pisah Rumah