Suap Ijon Proyek, Ketua PKB Kebumen Dipanggil KPK

jpnn.com - JAKARTA -- Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Kebangkitan Bangsa Kebumen, Jawa Tengah Zaini Miftah dijadwalkan menjalani pemeriksaan di Komisi Pemberantasan Korupsi, Rabu (30/11).
Miftah akan diperiksa sebagai saksi dugaan suap ijon proyek di Disdikpora Kebumen 2016.
Pelaksana harian Kepala Biro Humas KPK Yuyuk Andriati Iskak mengatakan Zaini akan diperiksa sebagai saksi untuk tersangka Direktur Utama (Dirut) PT Otoda Sukses Mandiri Abadi (PT OSMA), Hartoyo dan Pegawai Negeri Sipil Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kebumen Sigit Widodo.
"Diperiksa untuk dua tersangka, HTY dan SGW," katanya, Rabu (30/11).
Belum dipastikan apakah Sigit akan memenuhi panggilan komisi antirasywah atau tidak dalam kasus yang terbongkar lewat operasi tangkap tangan ini.
KPK sudah menetapkan Hartoyo, Sigit, serta Ketua Komisi A DPRD Kebumen Fraksi PDIP Yudhy Tri Hartanto.
Yudhy dan Sigit diduga menerima suap Rp 70 juta sebagai ijon dari proyek-proyek di Disdikpora Pemkab Kebumen senilai Rp 4,8 miliar. (boy/jpnn)
JAKARTA -- Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Kebangkitan Bangsa Kebumen, Jawa Tengah Zaini Miftah dijadwalkan menjalani pemeriksaan di Komisi Pemberantasan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Besok Tes PPPK Tahap 2 Dimulai, Honorer Belum Bisa Cetak Kartu Ujian
- TNI Masuk Kampus, Legislator PDIP: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran
- Didukung Dedi Mulyadi hingga Wamendikdasmen, BPN Justru Kalah Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung
- Tokoh Masyarakat Papua Dukung Aparat Tindak Tegas OPM
- Aktivis KNPI Jakarta David Hamka Minta Gubernur Pramono Optimalkan Peran Pemuda Cegah Tawuran
- Waspada Hujan Hari Ini di Sejumlah Wilayah di Indonesia