Suara Dentuman di Patal Senayan Bikin Heboh, Terdengar 3 Kali, Ternyata
jpnn.com, JAKARTA - Suara dentuman yang terdengar warga di kawasan Patal Senayan Grogol Utara, Kemayoran Lama, Jakarta Selatan, sekitar pukul 19.30 WIB, sempat membuat heboh.
Polisi memastikan suara dentuman bukan ledakan bom.
Bhabinkabtimas Kelurahan Gelora Aiptu Teguh Yulianto mengatakan dentuman tersebut merupakan suara dari simulasi pengamanan VIP PON XX Papua oleh Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) di kawasan Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat.
"Bhabinkabtibmas Kelurahan Gelora sudah memberikan informasi kepada manajemen gedung dan masyarakat sekitar bahwasanya ada kegiatan pelatihan dari Paspampres, itu saja," kata Aiptu Teguh Yulianto saat dihubungi di Jakarta, Jumat malam.
Teguh pun mengimbau masyarakat yang mendengar adanya suara dentuman tersebut untuk tidak khawatir dan berspekulasi.
"Masyarakat enggak usah panik," ujar dia.
Sebelumnya, sejumlah warga di sekitar Jalan Patal Senayan dikagetkan dengan dugaan suara ledakan sebanyak tiga kali.
Suara tersebut membuat beberapa warga di sekitar lokasi terperangah.
Suara dentuman yang terdengar warga di kawasan Patal Senayan, Jakarta Selatan, sekitar pukul 19.30 WIB, sempat membuat heboh.
- Kejati Papua Sita Rp 10 M Terkait Dugaan Korupsi Dana PON XX
- Pria yang Menerobos Paspampres Ini Dianggap Membahayakan Keselamatan Presiden Jokowi
- Istana Bantah Paspampres Pukul Warga Seusai Selfie Bareng Presiden Jokowi
- 37 Orang Tewas Gegara Aksi Bom Bunuh Diri di Pantai
- Eks Anak Buah SYL Mengaku Berikan Tip kepada Paspampres Jokowi, Hakim Sampai Mempertegas
- Ada Ledakan di Kantor Subdensi Pom Detasemen I Polda Jatim, Jalanan Ditutup