Suara Golkar Melonjak, Airlangga Ketum Parpol Terbaik
"Cara semacam ini sudah dilakukan sejak 2019 lalu. Itulah sebabnya Golkar menjadi satu-satunya partai di parlemen yang jumlah kursinya lebih banyak dibanding rival yang memiliki suara lebih besar. Pada 2019 lalu kalahkan Gerindra dan sekarang potensial mengalahkan PDIP," tutur Dedi.
Dedi menyatakan cara yang paling menarik dilakukan Airlangga adalah dengan memperbanyak sebaran tokoh berpengaruh di berbagai daerah pemilihan.
Dia juga menugaskan kandidat kepala daerah untuk ikut serta dalam pemenangan Pemilu 2024.
"Cara ini terbukti efektif dan efisien karena kandidat kepala daerah yang akan diusung lebih banyak sudah teruji di Pemilu 2024. Dengan kondisi yang ada saat ini bukan tidak mungkin Golkar akan menguasai daerah pada Pilkada 2024 mendatang," kata Dedi.(gir/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Suara Partai Golkar melonjak pada Pemilu 2024, Airlangga Hartarto dinilai ketua umum parpol terbaik.
Redaktur & Reporter : Kennorton Girsang
- Menko Airlangga Dorong Kerja Sama dengan Arizona State University, Ini Tujuannya
- Satgas Semikonduktor Indonesia dan Purdue University Teken MoU, Menko Airlangga: Momentum Bersejarah
- Transaksi Modal dan Finansial Melonjak, Neraca Pembayaran Indonesia Surplus
- Indonesia-Brasil Perkuat Sinergi Ekonomi, Teken Kerja Sama Senilai USD 2,8 Miliar
- Menko Airlangga Dorong Industri Kelapa Sawit yang Berkelanjutan, Efisien & Kompetitif
- Indonesia dan Kanada Agendakan Percepatan Kesepakatan Perdagangan ICA-CEPA