Suara PDIP Merosot Tajam, Maruarar Sirait Disalahkan

“Saya lihat kedua orang itu kerjanya tidak maksimal. Ini harus dievaluasi karena perolehan kursi di DPRD Subang saat ini merosot,” ujar Bowo.
Sementara itu Plh Sekretaris DPC PDIP Kabupaten Subang, Ating Rusnatim tidak menampik terkait menurunnya perolehan kursi partainya di DPRD Subang. Ia pun mengaku siap dievaluasi terkait menurunnya jumlah perolehan kursi.
“Kami siap dievaluasi oleh DPP. Kami berharap ini tidak terjadi lagi. Saya minta DPP untuk mendefinitifkan Ketua DPC PDIP Kabupaten Subang,” ungkap Ating.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, partai politik yang juga mengalami penurunan perolehan kursi, yakni Partai Demokrat. Partai pimpinan Susilo Bambang Yudoyono (SBY) ini diperkirakan hanya mampu meraih 6 kursi, dari 9 kursi saat ini.
Berbeda halnya dengan Partai Gerindra dan PKB (Partai Kebangkitan Bangsa). Kedua partai ini mampu menambah jumlah perwakilannya di DPRD Subang. Partai Gerindra dan PKB sama-sama mampu menambah jumlah perwakilan sebanyak 5 kursi.
Sementara Partai Hanura mendapat dua kursi dari semula satu kursi. Partai Golkar mendapat 7 kursi dari sebelumnya yang hanya 6 kursi. PPP juga memperoleh dua kursi dari semula yang hanya 1 kursi.
Untuk PKS tetap bertahan memperoleh 7 kursi. Yang mengejutkan Partai NasDem. Partai pimpinan Surya Paloh ini dikabarkan meraih tiga kursi di DPRD Subang.(bds/din)
SUBANG – Masa kejayaan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) di Kabupaten Subang terancam. Ini terlihat dari perolehan suara partai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Ahmad Sahroni: Masih Dini untuk Bicara Pilpres
- Sahroni Nilai Pertemuan Sespimmen Polri dengan Jokowi Kurang Pas, Begini Alasannya
- Buka Pendidikan untuk Kader Muda Golkar, Bahlil Sebut Misbakhun Sosok Pemenang
- Irving Siap Cabut Gugatan PSU Pilkada Siak yang Diajukan Wakilnya di Sidang Perdana
- Hari Kartini, Widya Desak Pemulihan Hak Perempuan eks Pemain Sirkus yang Dieksploitasi
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo