Suara Suami Bikin Tenang
Jumat, 25 Mei 2012 – 08:45 WIB

Raihaanun. Foto: Angger Bondan/Jawa Pos
Kalau sudah mulai merasa senewen sendiri, biasanya dia menelepon Teddy yang sedang bekerja. Sebab, Haanun biasanya di rumah bersama anak. Mendengar suara suami, biasanya dia langsung merasa tenang.
Baca Juga:
”Dengar suara Teddy biasanya sudah tenang lagi. Soalnya, kehamilan sekarang agak rewel. Gerakannya lebih aktif. Lebih begah rasanya,” cerita perempuan yang berat badannya naik 14 kilo menjadi 58 tersebut.
Haanun sendiri sudah mulai break syuting sejak September 2011. Setelah menikah dan punya anak, bintang film Badai Pasti Berlalu itu memprioritaskan keluarga. Mengurus anak dan suami. Kalau pun mengambil pekerjaan, hanya sebatas FTV dan model klip video. ”Bahkan, sempat dua tahun saya tidak menerima job sama sekali. Sekarang juga, setelah melahirkan juga akan break lagi,” lanjut dia.
Sebagai istri sutradara, terkadang dia tidak bisa menuntut suaminya untuk bisa libur saat akhir pekan. Hanya, mereka selalu mengusahakan agar akhir pekan bisa libur. Kalau pun tidak bisa, Haanun tidak mengeluh. Dia termasuk perempuan yang mandiri. ”Sekarang saja saya masih suka nyetir nganter anak sekolah kok,” katanya. (jan/c14/tia)
JAKARTA – Sudah pernah melahirkan ternyata tak cukup membuat perempuan berhenti deg-degan saat hamil yang selanjutnya. Banyak perempuan yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Arya Saloka Gugat Cerai, Amanda Manopo Merespons Begini
- Film Godaan Setan yang Terkutuk Angkat Isu Iman dan Keharmonisan Keluarga
- Ridwan Kamil Bantah Kenal Lisa Mariana secara Personal
- Wow, Rose BLACKPINK Masuk Daftar 100 Tokoh Paling Berpengaruh 2025 TIME
- Revelino Mengaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Begini Respons Pihak Ridwan Kamil
- Terungkap, Ini Alasan Ridwan Kamil Baru Melaporkan Lisa Mariana ke Polisi