Suarez: Bermain di Barca Adalah Mimpi Saya

jpnn.com - BARCELONA - Luis Suarez membuat para Liverpudlian alias fans Liverpool patah hati. Itu terjadi setelah bomber bengal asal Uruguay tersebut menanda tangani kontrak bersama Barcelona selama lima musim.
Padahal, Suarez menjadi salah satu pemain yang dielu-elukan Liverpudlian dalam beberapa musim terakhir. Itu tak lepas dari performa memikatnya bersama The Reds, julukan Liverpool. Musim lalu, Suarez bahkan mampu mencetak 31 gol yang mengantarkannya sebagai topskor Premier League. Namun, Suarez meminta Liverpudlian mengerti tentang ambisi yang ingin dicapainya bersama Barcelona.
“Saya berharap Anda mengerti kenapa saya membuat keputusan ini. Bermain di Spanyol adalah mimpi dan ambisi yang sudah lama saya canangkan. Saya yakin ini adalah momen yang tepat,” terang Suarez di laman Football Espana, Sabtu (12/7).
Keinginan Suarez hengkang semakin tak terbendung karena istri dan anaknya tinggal di Spanyol. Namun, bagi Suarez, poin terbesarnya ialah keinginannya merasakan banyak gelar di liga domestik dan Eropa. Hingga kini, Suarez belum sekalipun mampu merasakan gelar juara Liga Champions.
“Saya tak akan pernah melupakan momen hebat bersama Liverpool. Saya dan keluarga saya tetap akan menjadi suporter Liverpool. Saya berharap Brendan Rodgers dan Liverpool menuai sukses di masa depan,” tegas Suarez. (jos/jpnn)
BARCELONA - Luis Suarez membuat para Liverpudlian alias fans Liverpool patah hati. Itu terjadi setelah bomber bengal asal Uruguay tersebut menanda
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah