Suarez: Kylian Mbappe Lebih Berbahaya dari Griezmann
jpnn.com, NIZHNY NOVGOROD - Pusat perhatian jelang bentrok Uruguay vs Prancis dalam perempat final Piala Dunia 2018 di Nizhny Novgorod Stadium, Jumat (6/7) malam nanti, bukan Antoine Griezmann, tapi Kylian Mbappe.
Dia yang menentukan kemenangan Prancis atas Peru 1-0 pada matchday kedua fase grup (21/6). Brace (dua gol) Donatello -julukan Mbappe di klubnya Paris Saint-Germain- pun membalikkan ketertinggalan lawan Argentina (30/6).
Nah, setelah sukses mengantarkan Les Bleus -julukan Prancis- ke perempat final di Piala Dunia pertama Mbappe, akankah winger 19 tahun itu kembali jadi sensasi?
Kebetulan Uruguay sebagai lawannya di perempat final merupakan tim dengan defense terbaik di Piala Dunia 2018. "Mbappe, semuanya sudah paham siapa dia. Mbappe penyerang yang bagus. Tetapi, saya pikir kami memiliki pertahanan yang kuat untuk mengontrolnya (Mbappe),'' koar Luis Suarez yang jadi motor serangan lini depan Uruguay, seperti dilansir Sky Sports.
Di Piala Dunia ini, La Celeste -julukan Uruguay- baru kemasukan satu gol.
Satu-satunya noda yang membuyarkan clean sheet Diego Godin dkk adalah saat menang 2-1 atas Portugal di 16 Besar dan gawang Fernando Muslera dijebol center back Portugal Pepe. Pelajarannya, bukan Cristiano Ronaldo sebagai bomber Portugal yang bisa jadi pemain pertama penakluk defense Uruguay.
Itu yang akan coba diulang kembali oleh skuad besutan Oscar Washington Tabarez itu ke Mbappe. ''Dia (Mbappe) lebih berbahaya ketimbang Griezmann,'' tambah Suarez.
El Pistolero -julukan Suarez- tahu kualitas Griezmann karena sama-sama main di La Liga. Grizzi -julukan Griezmann- main di Atletico Madrid. Suarez bermain di Barcelona.
Kylian Mbappe menjadi perhatian jelang duel Uruguay vs Prancis di perempat final Piala Dunia 2018.
- Hasil Liga Spanyol: Menang 3-0 Atas Leganes, Madrid Naik Posisi 2 Klasemen
- Ancelotti Bicara Soal Kondisi Mbappe: Masa Buruknya akan Segera Berakhir
- Statistik Melempem Kylian Mbappe Seusai Real Madrid Dibantai Barcelona
- Gegara Absen Membela Timnas Prancis, Kylian Mbappe Dihujani Kritik
- Carlo Ancelotti: Kylian Mbappe Baik-Baik Saja
- Kylian Mbappe Pecah Telur, Real Madrid Perkasa atas Real Betis