Suasana Haru Pemakaman Mantan Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Restu Mulya, Ayah...

Suasana Haru Pemakaman Mantan Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Restu Mulya, Ayah...
Kombes Pol Restu Mulya. FOTO: ist

jpnn.com - Polri baru saja kelihangan putra terbaiknya. Dia adalah Kombes Pol Restu Mulya. Mantan Dirlantas Polda Metro Jaya yang kini menjadi Kepala Pusdik Brimob Watu Kosek Polda Jatim berpulang setelah mengalami kecelakaan Minggu (20/9). Isak tangis keluarga mengantar kepergian jenazah saat dimakamkan di awasan Batujajar, Kabupaten Bandung Barat (KBB) secara militer.


Mochamad Habibi,Radar Bandung
------------------------------


SUASANA duka menyelimuti kediaman almarhum Kombes Restu di kawasan perumahaan Kota Baru Parahyangan, Padalarang, KBB. Ratusan karangan bunga ucapan bela sungkawa berjejer di depan rumah duka, termasuk salah satunya dari Jendral Badroedin Haiti dan Wakapolri Komjen Budi Gunawan.

Suasana duka pun terlihat, saat istri korban, Sandra menerima ucapan belansungkawa dari para pelayat, para pelayat yang hadir di antaranya gubernur PTIK Irjen Ryco Ameiza Dhaniel. Dia juga bertindak sebagai inspektur upacara pelepasan jenazah korban dimakamkan. 

Setelah dilepas di rumah duka, jenazah Restu kemudian dimakamkan di taman pemakaman Muslim Rancatiis, Batujajar, KBB.

Irjen Ryco Ameiza Dhaniel menuturkan, bahwa dirinya ikut berbela sungkawa meninggalnya Kepala Pusdik Brimob Watu Kosek Kombes Restu Mulya Budiyanto, dirinya meminta agar keluarga yang dotinggalkan agar selalu tabah.

"Saya sangat berbela sungkawa, dan berharap semua amalnya di terima serta kepada keluarga yang ditinggalkan agar tabah," ujarnya kepada wartawan di Batujajar, Kemarin.

Upacara yang dilaksanan secara militer, selain petinggi polri, juga dihadiri juga anggota TNI AD, TNI AL dan TNI AU, serta ratusan tokoh masyarakat umum.

Polri baru saja kelihangan putra terbaiknya. Dia adalah Kombes Pol Restu Mulya. Mantan Dirlantas Polda Metro Jaya yang kini menjadi Kepala Pusdik

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News