Suasana Menjelang Penjemputan Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz
Minggu, 12 Juni 2022 – 15:52 WIB

Suasana penjemputan jenazah putra Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz di Cargo Jenazah Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Minggu (12/8). Foto: Firda Junita/JPNN.com
Emmeril Kahn Mumtadz meninggal dunia akibat terseret arus saat berenang di sungai Aare, Bern, Swiss pada 26 Mei 2022.
Jenazah Eril akhirnya ditemukan di bendungan Engelhalde, Bern, Swiss.
Kabar itu diumumkan oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil melalui akunnya di Instagram.
"Alhamdulillah ya Allah SWT, engkau telah mengabulkan permohonan doa kami. Jenazah ananda Emmeril Kahn Mumtadz sudah ditemukan," ujar Ridwan Kamil melalui akunnya di Instagram, Kamis (9/6). (mcr7/jpnn)
Jenazah putra Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz bakal tiba di Bandara Internasional Soekarna Hatta, Tangerang, pada Minggu (12/6) sore.
Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Firda Junita
BERITA TERKAIT
- Banjir Jakarta: Info Terbaru Akses Jalan Menuju Bandara Soetta
- Bea Cukai-BNN Gagalkan Penyelundupan Narkotika di Bandara Soetta, Modus Pelaku Beragam
- WNA Asal Tiongkok Paling Banyak Ditolak Masuk Indonesia
- Bea Cukai-Polri Bongkar Penyelundupan Narkotika Jaringan Timur Tengah, Begini Modus Pelaku
- Bea Cukai Soekarno-Hatta Gagalkan Penyelundupan Narkoba dengan Modus Bungkus Kopi
- Polisi Bandara Soetta Gagalkan Pengiriman Belasan CPMI ke Kamboja