Suasana Tegang di Ultah Neymar
jpnn.com - PESTA perayaan ultah Neymar ke-24 pada 5 Februari lalu tegang. Neymar Sr alias ayah kandung Neymar terlibat perang mulut dengan awak media. Situasi itu membuat suasana pesta ultah bomber Barcelona itu menjadi tidak nyaman.
AS melaporkan, ketegangan itu terjadi di Restoran Nuba, tempat kapten timnas Brasil itu merayakan hari jadinya. Neymar Sr yang keluar lebih dahulu langsung disambut oleh kilatan kamera serta cecaran pertanyaan dari para wartawan.
Selain meliput kegiatan Neymar, para pemburu berita itu ingin mengetahui sejauh apa perkembangan berbagai kasus yang sedang menimpa pasangan ayah dan anak itu. Terutama soal dugaan manipulasi harga transfer Neymar.
Neymar Sr yang mendapat pertanyaan itu langsung murka. ”Apakah Neymar tidak pantas menikmati hidupnya sekarang dan selanjutnya?” teriaknya.
”Kalian sejak awal tidak ingin memberi selamat kepadanya. Kalau memang kalian berniat mengucapkan selamat, jauhi dia!” lanjutnya.
Neymar Sr kemudian masuk ke mobilnya dan berlalu, begitu juga dengan para wartawan.
Ketegangan itu sampai juga ke telinga manajemen Barcelona. Jawara La Liga musim lalu itu meminta kepada awak media agar menghormati privasi keluarga Neymar.
”Hak menyampaikan informasi tidak boleh bertentangan dengan kewajiban menghormati kebebasan individu. Klub bakal melakukan langkah yang diperlukan untuk melindungi hak ini,” demikian pernyataan Barcelona seperti dilansir Goal. (apu/bas)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Skuad Persib Terkejut Kehilangan Dokter Menjelang Kontra Persis Solo
- Menjelang Bertandang ke Padang, Arema FC Kebanjiran Tawaran
- Dedi Kusnandar Kenang Momen Terakhir Pertemuan dengan Mendiang Dokter Raffi Ghani
- Enggan Membahas Pemain Baru Persija, Carlos Pena Fokus dengan Ini
- Persib Bandung Tampil Full Squad di Markas Persis Solo
- Bukan Pertahankan Gelar Juara, Jorge Martin Ungkap Target di MotoGP 2025