Sudah 102 Napi yang Kembali ke LP Tanjunggusta
Selasa, 16 Juli 2013 – 15:00 WIB

Kabag Penerangan Umum Mabes Polri Kombes Pol Agus Rianto saat memberikan keterangan pers di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (16/7). Foto: Fathra N Islam/JPNN
JAKARTA - Kabag Penerangan Umum Mabes Polri Kombes Pol Agus Rianto mengatakan, masih banyak narapidana Tanjunggusta yang belum kembali atau ditangkap pascakerusuhan Kamis (11/7) pekan lalu Namun demikian upaya pengejaran terus dilakukan.
"Info terakhir tahanan yang melarikan diri dan berhasil diamankan aparat sudah 102 orang. 79 orang ditangkap Polri, dan teman-teman Lapas 23 orang," kata Agus Rianto, di Mabes Polri, Selasa (16/7).
Menurutnya, jumlah itu sudah bertambah tiga orang. Masing-masing dua orang menyerahkan diri ke LP Tanjunggusta dan 1 orang ditangkap oleh jajaran Polres Binjai.
"Kita masih melakukan pencarian dan pengejran terhadap napi yang belum ditangkap dan menyerahkan diri. Termasuk napi terorisme," tegasnya.
JAKARTA - Kabag Penerangan Umum Mabes Polri Kombes Pol Agus Rianto mengatakan, masih banyak narapidana Tanjunggusta yang belum kembali atau
BERITA TERKAIT
- Gubernur Jateng Dukung Penuh Program Sekolah Rakyat, Mulai Siapkan Lahan
- Edi Hasibuan Sebut Perilaku Mantan Kapolres Ngada Memalukan Institusi Polri
- 4 Sekolah Rakyat Dibangun di Jateng, Dana & Guru Disiapkan Pemerintah Pusat
- Semoga Inpres Pengangkatan CPNS & PPPK 2024 Isinya Bukan Penundaan
- Maqdir Sebut Dakwaan KPK terhadap Hasto Copy Paste dan Bertentangan dengan Fakta Hukum
- Bareskrim Bakal Tindak Tegas Pelaku yang Kurangi Takaran Minya Goreng