Sudah 9 Hari, Kapal Dewi Nusantara Hilang Entah ke Mana
jpnn.com - TIMIKA - Proses pencarian KM Dewi Nusantara yang hilang sejak Jumat (18/11) lalu, masih belum membuahkan hasil hingga Minggu (27/11) kemarin.
Tim Basarnas Timika yang diturunkan masih kesulitan mencari kapal yang berangkat dari Timika menuju Asmat tersebut. “Sampai hari ini masih nihil,” singkat Kepala Seksi Operasi Basarnas Timika, Hendra Salawaney ketika dikonfirmasi Radar Timika, Minggu (27/11).
Diketahui SAR Timika menerima laporan dari Hj Farida terkait hilangnya kapal Dewi Nusantara yang berangkat dari Timika ke Asmat pada Sabtu (18/11) lalu. Namun hingga kini belum tiba di tempat tujuan. Di dalam kapal tersebut ada enam orang ABK dengan muatan material pasir.
Hendra mengatakan, ada dua kapal melakukan perjalanan dari Timika tujuan Asmat. Namun satu kapal yang diketahui bernama KM Berkat Papua sudah tiba Minggu pagi (20/11), sedangkan KM Dewi Nusantara belum tiba hingga beberapa hari. Sehingga atas inisiatif rekan-rekannya melakukan pencarian. Namun hingga kini belum ditemukan.
Merespons laporan tersebut, tim gabungan Basarnas, Polair dan Lanal Timika langsung terjun melakukan pencarian. Namun hingga kini masih belum diketahui titik koordinatnya, sehingga upaya pencarian masih terus dilakukan.
Dari berbagai sumber yang dihimpun JPNN, enam anak buah kapal di KM Dewi Nusantara ini adalah Yuliadi (nahkoda), Imran, Yulin, Husni, Olleng serta Amir.
KM Dewi Nusantara bersama kapal KM Berkat Papua bertolak dari Timika Jumat (18/11) sore dari pelabuhan rakyat Timika menuju Asmat.
Dalam perjalanan menuju Asmat kedua kapal ini berangkat bersamaan, namun KM Berkat Papua melaju lebih cepat.
TIMIKA - Proses pencarian KM Dewi Nusantara yang hilang sejak Jumat (18/11) lalu, masih belum membuahkan hasil hingga Minggu (27/11) kemarin. Tim
- Polisi Umumkan Hasil Olah TKP Kecelakaan Tol Cipularang, Sebuah Fakta Terungkap
- Menang Praperadilan, Polda Riau Kejar TPPU Tersangka Korupsi KUR Bank Pelat Merah Ini
- Kapolres Inhu & Tim Pamatwil Polda Riau Cek Kesiapan TPS Khusus
- TNI-Polri Bersinergi Jaga Situasi Kondusif & Mewujudkan Pilkada Damai di Sumsel
- Propam Razia Ponsel Anggota, Siapa yang Punya Aplikasi Judi Online?
- Polda Jawa Barat Gagalkan Peredaran 1 Juta Butir Obat Keras Ilegal