Sudah Datangi 5 Parpol Besar, Wabup Darmawan Pastikan Maju di Pilkada Banyuasin
Darmawan bertekad dirinya ingin Kabupaten Banyuasin akan menjadi daerah terdepan di wilayah Provinsi Sumatera Selatan. ”Harus terdepan, jangan di bagian belakang,” imbuhnya.
Mengenai persyaratan pendaftaran dan penjaringan bacabup dan bacawabup Banyuasin, Darmawan mengaku sudah melengkapinya. ”Sudah siap semua,” tegasnya.
Terpisah, Buya Husni Tamrin Madani juga ikut meramaikan pilkada Banyuasin 2018 mendatang. Dirinya mengambil formulir pendaftaran di DPC Demokrat Banyuasin, Selasa (13/6) lalu.
”Iya, tadi kita ambil formulir pendaftaran di Demokrat,” ujar Mustofa Kamal, Sekretaris Tim Pengumpul KTP Buya HM Madani.
Langkah selanjutnya yang dilakukan Buya Husni Tamrin Madani adalah diplomasi atau kerjasama dengan partai politik di Kabupaten Banyuasin.
”Kita jalin komunikasi dengan partai politik,” imbuhnya.
Tidak hanya Demokrat, tapi juga dengan Partai Gerindra, dan dilanjutkan dengan PKS.
Kendati menjalin komunikasi dengan parpol, Mustofa Kamal menegaskan, kalau Buya Husni Tamrin Madani tetap konsisten mengutamakan jalur independen untuk maju dalam Pilkada Banyuasin mendatang.
Wakil Bupati (Wabup) Banyuasin Darmawan SH MKn serius untuk maju dalam Pemilihan Kepala Daerah Banyuasin periode 2018-2023.
- Survei Polling Institute: PDI-P Berpotensi Keok di Jabar XI
- Punya Modal Besar, Sahabat Yoshua Dinilai Bisa Tingkatkan Elektabilitas Calon Kepala Daerah
- DPR Dukung Penuh Menko Polkam Lindungi Pelajar dari Judi Online
- Calon PDIP Kalah di SMS, Yoshua: Efek Maruarar Sirait Pindah ke Gerindra
- Debat Pamungkas, Andika Singgung 3,37 Juta Rakyat Miskin di Jateng
- KPK Incar Aset Anwar Sadad yang Dibeli Pakai Duit Kasus Korupsi Dana Hibah