Sudah Dianggarkan, Pemerintah Siap Angkat Honorer K2 Mulai 2016
jpnn.com - JAKARTA--Proses pengangkatan honorer kategori dua (K2) menjadi CPNS dipastikan dimulai tahun depan. Hal ini menyusul dengan adanya alokasi anggaran pengangkatan honorer K2 untuk Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) maupun Badan Kepegawaian Negara (BKN).
"Kami mengusulkan tambahan anggaran 27,49 miliar dari alokasi yang sudah ditetapkan. Dari jumlah tersebut, 16,4 miliar akan kami plotkan untuk penyusunan kebijakan, sosialisasi, verifikasi, supervisi, sampai pelaksanaan seleksi," beber MenPAN-RB Yuddy Chrisnandi dalam rapat kerja Komisi II DPR RI, Selasa (20/10).
Dia menyebutkan, pihaknya sudah menyampaikan masalah pengangkatan K2 ini kepada Menteri Keuangan dan juga ke Presiden Joko Widodo.
Bila KemenPAN-RB hanya meminta tambahan anggaran Rp 16,4 miliar, BKN meminta lebih banyak yaitu Rp 188 miliar yang digunakan untuk empat tahun. Hanya saja untuk tahun pertama pengangkatan BKN hanya butuh Rp 126 miliar untuk pengangkatan K2.
"Kami butuh anggaran 126 miliar karena butuh gedung baru untuk menyimpan dokumen honorer K2 sebagai arsip. Ini agar dokumen tersebut disalahgunakan oleh pihak-pihak tertentu," terang Kepala BKN Bima Haria Wibisana.
Usulan MenPAN-RB dan Kepala BKN ini, langsung direspon Komisi II DPR RI. Seluruhnya menyetujui tambahan anggaran yang diajukan. "Kalau namanya untuk honorer K2 kami dukung penuh anggarannya," kata Arteria Dahlan, diamini rekannya Bambang Riyanto, anggota Komisi II DPR RI. (esy/jpnn)
JAKARTA--Proses pengangkatan honorer kategori dua (K2) menjadi CPNS dipastikan dimulai tahun depan. Hal ini menyusul dengan adanya alokasi anggaran
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pemerintahan Prabowo Bangun 1 Juta Rumah Bareng Qatar, Bentuknya Rusun
- Awali 2025, Polda Riau Gelar Tasyakuran dan Santuni Anak Yatim
- Kasus Investasi Fiktif Ratusan Miliar, KPK Jebloskan Eks Dirut Taspen Kosasih ke Sel
- KPK Geledah Rumah Hasto, Ronny PDIP: Tidak Ditemukan Bukti Signifikan
- Kelulusan PPPK Guru Tahap 1 Lamsel Belum Diumumkan, BKN Angkat Bicara
- Mendagri Todong 50 Kepala Daerah dengan Formasi PPPK 2024 Terendah, Hasilnya Alhamdulillah