Sudah Kalah, Kecolongan Pula
Minggu, 30 Mei 2010 – 05:36 WIB
Insiden tersebut terjadi ketika para pemain Kolombia berlatih, jelang melakoni pertandingan persahabatan pada 25 Mei lalu tersebut. Mereka menyadari kehilangan sejumlah uang setelah pulang ke hotel dan kamar mereka telah dibersihkan.
Baca Juga:
Juru bicara kepolisian, Eugene Opperman menyatakan, beberapa orang telah diperiksa dan sempat ditahan. Hanya saja, polisi terpaksa melepas karena tidak memiliki bukti yang cukup. Polisi mengaku mencurigai dua pekerja hotel sebagai tersangka.
Kasus pencurian itu bukan yang pertama terjadi. Sebelumnya, selama Piala Konfederasi 2009 lalu, timnas Mesir juga sempat menjadi korban. Mereka kehilangan lebih dari USD 2.500, di sebuah hotel di Johannesburg. Beberapa kasus itu pun kini membuat keamanan jadi isu krusial.
Terlepas dari kasus pencurian itu, bagi Afsel yang menang pada laga ujicoba melawan Kolombia, hasil tersebut menjadi modal berharga. Apalagi, setelah performa mereka yang kurang menjanjikan seusai Piala Konfederasi 2009 lalu yang berakhir pada dipecatnya pelatih Joel Santana. (ham)
JOHANNESBURG - Isu keamanan selalu mewarnai persiapan Piala Dunia (PD) 2010 Afrika Selatan (Afsel). Bukan hanya fans yang patut waspada, bahkan timnas
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi