Sudah Lima Klub Liga 2 Hubungi Atep

jpnn.com, BANDUNG - Atep Rizal buka peluang bermain di klub liga 2. Gelandang 33 tahun itu memang sebelumnya banyak dirumorkan akan merapat ke klub kasta 2 liga Indonesia. Namun hingga kini Mantan Pemain Persib Bandung mengaku belum menentukan pilihannya.
“Sampai saat ini masih sebatas komunikasi, yang penting klubnya serius” ungkap Atep.
“Tinggal di tim itu ada kecocokan atau tidak, jika cocok saya akan segera merapat,” imbuhnya.
Atep membenarkan jika ada beberapa klub liga 1 dan 2 yang menginginkan jasanya. “Saya tidak bisa menyebutkan klub nya. Jika disebutkan malah tambah ramai lagi nanti,” jelasnya.
Dia juga menampik rumor jika dirinya akan segera bergabung dengan Sriwijaya FC. “Yang pasti gembar-gembor tentang Sriwijaya itu tidak benar, saya pastikan belum ada,” tegasnya.
“Saya malah belum ada komunikasi sama sekali,” tambah Atep.
Selain itu, Atep membeberkan total ada 5 klub liga 2 yang menghubunginya. “Liga 1 ada beberapa, tidak bisa saya sebutkan,” jelasnya. Untuk klub yang diinginkan, Atep tidak mempunyai kriteria tertentu.
Tetapi jika nanti kembali bermain di liga 1, dia meminta klausal kusus di dalam kontraknya. “Saya berkomitmen saya tidak mau bertemu Persib,” ungkap Atep.
Atep tetap punya keinginan kembali ke Persib, namun dia membuka peluang gabung ke klub Liga 2.
- Makna Gol Gustavo Franca saat Persib Hantam Bali United
- Bali United Kalah dari Persib, Pemain Kecewa dan Singgung Kelengahan
- Skenario Persib Bandung Kunci Gelar Liga 1 Lebih Cepat
- Klasemen Sementara Liga 1: Persib Makin Mentereng, Bali United Tertahan
- Sebelum Mundur dari Kursi Pelatih, Teco Punya Pesan kepada Suporter Bali United
- Kalimat Teco yang Mengundurkan Diri setelah Bali United Kalah dari Persib