Sudah Masuk 20 Laporan Mafia Anggaran
Minggu, 02 Oktober 2011 – 20:36 WIB

Sudah Masuk 20 Laporan Mafia Anggaran
JAKARTA -- Pos Pengaduan Praktek Mafia Anggaran (P2 MA) hingga Jumat (30/9) sudah menerima 20 laporan. "Hingga Jumat sore, sudah ada sekitar 20 pengaduan. Artinya sudah ada 20 kasus," kata Deklarator Pos P2 MA, La Ode Ida, di Jakarta, Minggu (2/10). Sebelumnya, Pos P2 MA mendesak Presiden RI segera menindak anggota Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) II yang terindikasi terlibat dalam praktek mafia anggaran. Tak hanya itu, Pos P2 MA juga mendesak semua pimpinan partai politik segera menindak anggotanya di Badan Anggaran (Banggar) DPR yang terindikasi melakukan praktek mafia anggaran.
Wakil Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) itu menjelaskan, jumlah 20 pengaduan itu berasal dari beberapa daerah di Indonesia. "Kerugian sementara belum kami kalkulasikan. Tapi, diperkirakan mencapai miliaran rupiah," ujarnya lagi.
Menurutnya, pengaduan tersebut merupakan dampak dari transaksi dugaan mafia anggaran. "Dampaknya bisa juga mengarah ke penipuan," tegas La Ode Ida.
Baca Juga:
JAKARTA -- Pos Pengaduan Praktek Mafia Anggaran (P2 MA) hingga Jumat (30/9) sudah menerima 20 laporan. "Hingga Jumat sore, sudah ada sekitar
BERITA TERKAIT
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- 165 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek saat Libur Panjang 2025
- ISNU Gelar Fun Walk dan Menanam Satu Juta Pohon untuk Masa Depan Bumi