Sudah Niat, Pencuri Hancurkan Mesin ATM di Bandung dengan Cara Ini, Rp 800 Juta Raib

jpnn.com, BANDUNG - Sebuah mesin anjungan tunai mandiri (ATM) di Jalan Cikutra Barat, Kelurahan Cibeunying Kaler, Kota Bandung, Jawa Barat, dibobol pencuri.
Uang sebanyak Rp 800 juta di dalam mesin ATM dibawa kabur.
Kepala Satreskrim Polrestabes Bandung AKBP Rudi Trihandoyo mengatakan bahwa peristiwa itu terjadi pada hari Selasa sekitar pukul 01.30 WIB.
"Benar kejadiannya, satu unit ATM, kerugiannya Rp 800 jutaan," kata Rudi di Bandung, Selasa.
Berdasarkan pemeriksaan sementara, Rudi menduga pelaku menggunakan modus dengan mengelas mesin ATM untuk bisa membobol isinya.
Namun, sejauh ini pihaknya masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui identitas pelaku dan berapa pelaku dalam aksi pembobolan ATM tersebut.
Sejauh ini, pihaknya telah meminta keterangan dari dua orang saksi yang berada di sekitar lokasi tersebut.
Dia mengatakan bahwa polisi juga melakukan pengecekan terhadap CCTV yang ada di lokasi.
Sebuah mesin anjungan tunai mandiri (ATM) di Jalan Cikutra Barat, Kelurahan Cibeunying Kaler, Kota Bandung, Jawa Barat, dibobol pencuri.
- Pelaku Pencurian HP Mahasiswa di Ogan Ilir Ditangkap
- Lemhannas RI Gelar Studi Strategis di Jawa Barat untuk Perkuat Ketahanan Nasional
- Aksi Oknum Lurah Mencuri HP Warga Terekam CCTV, Alamak
- Duit Habis Dipakai Judol, Pria di Bandung Pura-Pura Jadi Korban Begal, Bikin Gaduh
- Perhutani Bakal Sanksi Tegas Tempat Wisata Alam yang Melanggar Aturan
- Bentrokan Warga di Sukahaji, Wali Kota Farhan: Hormati Proses Hukum