Sudah Punya Ronaldo, Juventus Masih Incar Lionel Messi
jpnn.com, TURIN - Juventus akan ikut memburu Lionel Messi jika pemain asal Argentina itu hengkang dari Barcelona di jendela transfer musim panas nanti (Agustus).
Masa depan Messi di Barcelona mulai menjadi bahan omongan setelah pemain berusia 32 tahun itu terlibat perang dingin dengan salah seorang direktur Barca, Eric Abidal.
Kontrak Messi di Barcelona akan berakhir hingga musim panas 2021. Itu berarti Messi dan Barca harus memastikan kejelasan kontrak di akhir musim 2020, apakah diperpanjang atau dijual.
Jika Barca dan Messi tidak menemukan titik temu perpanjangan kontrak, klub Catalan harus menjualnya sebelum masa kedaluwarsa atau Messi akan pergi dengan status bebas transfer.
Sulit membayangkan Barca tanpa Messi, pemain yang telah mencetak 622 gol dalam 711 penampilan untuk Barca di semua kompetisi.
Juventus merupakan klub kedua yang dikaitkan dengan Messi setelah Manchester City.
Menurut Gazzetta dello Sport, Juventus masih pengin menambah daya ledak lini depan mereka meski sudah memiliki Cristiano Ronaldo yang telah mencetak 50 gol dalam 70 penampilan bersama Juve sejak Juli 2018. (adk/jpnn)
Bayangkan jika Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo bermain untuk satu tim dan Anda menjadi seorang kiper.
Redaktur & Reporter : Adek
- Barcelona Kebanjiran, Seri Terakhir MotoGP 2024 Belum Jelas
- Liga Italia: Ditahan Imbang Parma 2-2, Juventus Gagal Naik ke Peringkat 3 Klasemen
- Lamine Yamal Meraih Kopa Trophy 2024
- Klasemen Premier League: Jangan Kaget Lihat Peringkat ke-14
- Lamine Yamal jadi Pencetak Gol Termuda Sepanjang Sejarah El Clasico
- Bukan Barcelona atau Real Madrid, Ini Satu-satunya Tim yang Belum Pernah Kalah di La Liga