Sudah Satu Meninggal, Jokowi Minta Warga Bersabar

Ada Juga yang Belum Sempat Dimakamkan karena Banjir

Sudah Satu Meninggal, Jokowi Minta Warga Bersabar
Anggota TNI membantu evakuasi warga korban banjir di Kawasan Jatinegara Jakarta Timur, Senin (13/1). Foto: Fathra/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Banjir yang merendam kawasan DKI Jakarta sejak Minggu (12/1)  malam memakan korban di RT 12 RW 7, Bidara Cina. Satu orang dikabarkan meninggal karena terdampak langsung oleh banjir.

Korbannya adalah Rudi Samalo (60), laki-laki. Korban meninggal dunia Senin (13/1) pagi tadi di rumahnya. Namun penyebab meninggalnya korban belum diketahui dengan pasti.

"Yang jelas terdampak banjir. Sekarang Tim Tagana sedang bergerak ke lokasi untuk melakukan evakuasi," kata Camat Jatinegara, Syofian, ditemui di Posko Bencana Sudin Kesehatan, Jakarta Timur, Senin (13/1).

Menurut Syofian, selain jasad Rudi, Tim SAR juga tengah berupaya mengevakuasi seorang warga dari Bidara Cina, yang meninggal karena sakit sebelum banjir merendam perkampungannya.

"Yang sakit itu kemarin meninggal di Puskesmas, magrib di bawa pulang untuk disemayamkan, tapi malamnya banjir datang, jadi belum sempat dimakamkan," kata Syofian.

Di sela-sela kesibukan di lokasi pengungsian, seorang anggota Marinir Cilandak, Pratu Supriyadi bersama sejumlah anggota Satpol PP datang tegesa-gesa sambil memboyong seorang remaja yang jatuh pingsan karena kedinginan.

"Tadi pingsan kedinginan. Kami hanya menolong saja," ujar Pratu Supriyadi, setelah mengantar remaja yang belum diketahui namanya itu ke Puskesmas Jatinegara, yang berada persis di samping Sudinkes.

Camat Syofian menambahkan, bagi korban banjir yang perlu perawatan segera akan dirawat di Puskesmas Jatinegara. Sedangkan yang kondisinya sedikit parah, akan dirujuk ke RS Budi Asih. "Tadi sudah dua orang dibawa ke Budi Asih," tandasny.

JAKARTA - Banjir yang merendam kawasan DKI Jakarta sejak Minggu (12/1)  malam memakan korban di RT 12 RW 7, Bidara Cina. Satu orang dikabarkan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News