Sudah Tak Ada Karangan Bunga di Rumah Moeldoko, Begini Kata Saturi
jpnn.com, JAKARTA - Beberapa hari lalu puluhan karangan bunga berjejer menutupi pagar rumah kediaman Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko, di Jalan Terusan Lembang, Menteng, Jakarta Pusat.
Pantaun reporter JPNN.com, Minggu (14/2) puluhan karangan bunga yang pada Jumat (12/2) tampak berjejer terbalik, kini sudah tidak ada lagi.
Saturi, warga yang sering membantu merapikan kiriman karangan bunga tersebut, mengaku tak mengetahui kapan dibersihkan.
Hanya saja, Saturi memerkirakan karangan bunga itu dibersihkan pada Jumat (12/2) malam.
Saat ditanya lebih jauh, dia enggan berkomentar banyak.
Pada intinya, saat dia kembali ke lokasi tersebut, puluhan karangan bunga yang berjejer membelakangi jalan raya tak lagi ada.
Sebagai informasi, puluhan karangan bungan memenuhi pekarangan rumah kediaman Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko di Jalan Terusan Lembang, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (12/2).
Saa itu, puluhan karangan bunga itu berjejer di tembok pagar kediaman mantan Panglima TNI itu.
Sudah tidak ada karangan bunga di depan rumah KSP Moeldoko, di Jalan Terusan Lembang, Menteng, Jakarta Pusat
- Dihubungi SBY dan AHY, Calon Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho Dapat Ucapan Selamat
- Penerapan MRPN Diyakini jadi Solusi Permasalahan Pembangunan Lintas Sektor
- Dukung Pembangunan Infrastruktur & Perumahan dengan Semen Hijau, SIG Ajak Semua Pihak Bersinergi
- Jadi Menko Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, AHY Langsung Tancap Gas
- AHY Bakal Berkantor di Gedung Kemenko Marves
- Irwan Demokrat Optimistis AHY Bakal Sukses Pimpin Kemenko Baru di Pemerintahan Prabowo