Sudah Terima Gaji PPPK, SPMT Ratusan Guru Tiba-Tiba Diubah, SK Mau Ditarik Pula

"Kok, bisa seperti ini Kabupaten Bondowoso. Jelas-jelas mau menghilangkan gaji bulan 6, 7, dan gaji 13," ucapnya.
Dia menjelaskan PPPK tahap 2, SPMT-nya 1 Agustus 2022, tetapi gajinya yang dibayar bulan September.
Soal kenapa bukan bulan Agustus, kata Jufri, seluruh guru PPPK Kabupaten Bondowoso hanya bisa mengelus dada.
Dia menilai ada upaya mempermainkan SPMT yang sudah ditandatangani kepala BKD.
SK PPPK dan gaji sudah diterima, tetapi tiba-tiba tanggal SPMT mau diubah.
Menurut Jufri, bukan hanya SPMT yang mau diubah, tetapi SK dan perjanjian kerja PPPK tahap 1 pun akan ditarik.
"Bondowoso sangat aneh. Bilang saja deh mau menghilangkan gaji 13 dan 2 bulan gaji PPPK. Jangan SK yang sudah kami terima ditarik lagi," pungkas Jufri. (esy/jpnn)
Kejadian aneh menimpa ratusan PPPK guru, sudah terima gaji, tiba-tiba SPMT guru diubah, SK juga mau ditarik.
Redaktur : M. Kusdharmadi
Reporter : Mesyia Muhammad
- 5 Berita Terpopuler: Tes PPPK Tahap Dua Dimulai, Honorer Kesulitan Cetak Kartu Ujian, Presiden Sampai Turun Tangan
- PPPK 2024 yang Baru Dilantik Jangan Sok Tahu, Begitu Pesan Pak Totok
- Gaji sebagai Honorer Langsung Dihentikan, tetapi Bikin Senang
- Kasus Viral Ini Harus jadi Pelajaran Seluruh PPPK, Jangan Main-main
- Oknum Guru PPPK di Lombok Timur Dipecat, Ini Sebabnya
- Besok, 621 CASN Kota Mataram Terima SK, Gaji Aman