Sudah Waktunya Jaksa Agung Lengser...
jpnn.com - JAKARTA - Pengamat politik dari LIPI Siti Zuhro berharap Jaksa Agung M Prasetyo berbesar hati untuk lengser dari jabatannya. Menurutnya langkah itu merupakan yang terbaik bagi pemerintahan Presiden Joko Widodo dan partai tempat Prasetyo bernaung, NasDem.
Siti menjelaskan, terbongkarnya kasus suap terkait penanganan perkara di Kejaksaan Agung yang melibatkan bekas Sekjen NasDem Patrice Rio Capella membuat citra Prasetyo tak terselamatkan lagi.
Pasalnya, sulit bagi publik untuk tidak mengaitkan kasus tersebut dengan Prasetyo dan NasDem.
“Jadi lebih baik mundur supaya tidak ada kecurigaan yang akan merugikan NasDem. Sekarang kepercayaan publik terus turun, karena ada kecurigaan Jaksa Agung ikut main," kata Siti saat dihubungi, Jumat (16/10).
Siti Zuhro. Foto: dok/JPNN.com
Kalau Prasetyo tidak bersedia mundur, Siti mengharapkan Presiden Joko Widodo yang bertindak mencopot anak buahnya itu. Pasalnya, dikhawatirkan nantinya kekesalan publik akan merembet ke presiden jika Prasetyo terus dipertahankan.
JAKARTA - Pengamat politik dari LIPI Siti Zuhro berharap Jaksa Agung M Prasetyo berbesar hati untuk lengser dari jabatannya. Menurutnya langkah itu
- Tugas Kantor Komunikasi Presiden Dianggap Tumpang Tindih, Begini Reaksi Mensegneg
- Kader Gerindra di Banggai Minta Polisi Menindak Pelaku Persekusi
- Paus Fransiskus Meninggal, Prabowo: Dunia Kehilangan Sosok Panutan dalam Kemanusiaan
- Mbak Ita bersama Suami Didakwa Terima Suap Rp 9,29 Miliar dari Proyek & Insentif ASN
- Dittipidsiber Bareskrim Turun Tangan Usut Gangguan Sistem Bank DKI
- Menindaklanjuti Pertemuan Bilateral, Menko Polkam BG Rapat Bahas Implementasi Batas Maritim