Sudah Waktunya Kapolri Diganti? Begini Kata Jokowi

Sudah Waktunya Kapolri Diganti? Begini Kata Jokowi
Presiden Jokowi berkomitmen untuk menyetop ekspor bahan mentah. Ilustrasi. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) masih menginginkan Jenderal Listyo Sigit Prabowo tetap menduduki posisi Kapolri.

Hal itu disampaikan Jokowi menanggapi pertanyaan apakah masih ingin mempertahankan Sigit sebagai Kapolri pascakasus Ferdy Sambo dan tragedi Kanjuruhan.

"Kalau dilihat di bawah, saya melihat polisi masih kerja keras untuk membantu masyarakat, melayani masyarakat, itu yang saya lihat. Kapolrinya masih Pak Listyo Sigit Prabowo," kata Jokowi di sela-sela kunjungannya di Bandung, Kamis (13/10).

Saat ditanya kembali apakah tetap mempertahankan Sigit sebagai Kapolri, Jokowi hanya tertawa.

Di sisi lain, Jokowi juga menyampaikan akan mengumpulkan sejumlah perwira tinggi (Pati) Polri pada besok.

Namun, Jokowi merahasiakan agenda pertemuan besok dengan petinggi Korps Bhayangkara itu.

"Besok didengarkanlah," jelas dia.

Seperti diketahui, Polri tengah menjadi sorotan publik belakangan ini. Dua kasus terbesar ialah pembunuhan Brigadir J yang dilakukan Ferdy Sambo dan kawan-kawan.

Presiden Jokowi melihat polisi masih bekerja keras untuk membantu dan melayani masyarakat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News