Sudarwira Ditangkap Polisi, Lihat Baik-Baik Wajahnya, Anda Kenal?
jpnn.com, MURATARA - Sudarwira, 19, warga Dusun I Desa Aringin Kecamatan Karang Dapo Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) ditangkap karena mencuri buah sawit, Selasa (5/4) malam.
Peristiwa pencurian itu terjadi di Blok F20 Divisi Plasma Aringin Kebun, milik PT BSS, Desa Aringin, Kecamatan Karang Dapo, Kabupaten Muratara.
Kasi Humas Polres Muratara AKP Rahmad Kusnedi menjelaskan Sudarwira dipergoki sekuriti sedang mencuri sawit.
“Sudarwira kemudian ditangkap dan mengakui mengambil buah sawit milik perusahaan dengan memanen langsung buah kelapa sawit tersebut langsung dari pohonnya,” kata AKP Rahmad.
Akibat pencurian tersebut PT BSS melapor ke Polsek Karang Dapo, kemudian tersangka dan barang bukti diamankan di Polsek Karang Dapo untuk di proses sesuai hukum yang berlaku.
Baca Juga: Rumah Penimbunan Solar Bersubsidi Digerebek Polisi, Ya Ampun, Pelaku Tak Disangka
Dari pelaku, polisi mengamankan barang bukti kelapa 100 janjang dengan berat sekira 1 ton, alat pemanen buah, yakni tojok, keranjang dan sepeda motor.(linggaupos.com)
Sudarwira, 19, warga Dusun I Desa Aringin Kecamatan Karang Dapo Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) dipaksa mendekam di penjara.
Redaktur & Reporter : Budianto Hutahean
- Sahroni Minta Polresta Depok Segera Tangkap Perampok Bersenpi di Cilodong
- Memuat Buah Kelapa Sawit Hasil Curian, Pria di OI Ditangkap
- Tim SAR Gabungan Temukan Korban Perahu Bocor di Sungai Ogan, Begini Kondisinya
- Perahu Pasutri di Ogan Ilir Alami Kebocoran, Satu Orang Tenggelam
- Kenang Jasa Briptu Faras Nahbah, Nama Almarhum Akan Diabadikan di Mapolres Lahat
- Mencuri Kabel Underground Senilai Rp 75 Juta, 3 Pria di Ogan Ilir Diringkus Polisi