Sudirman Said Tegaskan Sandi Masih Kader Gerindra
jpnn.com, JAKARTA - Mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said mengklaim bahwa bakal calon wakil presiden Sandiaga Uno masih kader Gerindra.
"Masih kader Gerindra," kata Sudirman saat mendampingi Sandi ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta Selatan, Selasa (14/8).
Sudirman memang menyadari Sandi diminta mundur oleh elite partai koalisi yaitu Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Namun, Sudirman menegaskan, sampai hari ini, Sandi masih terdaftar sebagai kader Gerindra.
"Itu dalam proses. Kan memang itu menjadi komitmen keduanya, Pak Prabowo Subianto dengan Pak Sandi," jelas Sudirman.
Saat disinggung apakah saat Sandi mundur bisa masuk sebagai kader partai koalisi, Sudirman mengharapkan hal itu tidak terjadi. Sudirman menginginkan, Sandi sebagai sosok independen ketika menjadi wapres.
"Kami sendiri berprinsip, ya jangan pindah-pindah partai lah," pungkas dia. (tan/jpnn)
Mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said mengklaim bahwa bakal calon wakil presiden Sandiaga Uno masih kader Gerindra.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Tuntut Keadilan, Ratusan Kader Gerindra Banggai Gelar Aksi di Polres
- Isu Matahari Kembar Diredakan Muzani, Bukan Dasco Apalagi Hasan Nasbi, Tumben
- Elite PKS Bertemu Petinggi Gerindra, Terlihat Santai Penuh Kehangatan, Dasco: Silaturahmi
- Program Si Iklas Besutan Sandiaga Uno Hadirkan Pelatihan Kedua, Diikuti 50 Peserta
- KPK Pastikan Tak Ada Kendala dalam Penyidikan Tersangka Anggota DPR Anwar Sadat
- Gerindra Happy Kepemimpinan Prabowo Didukung Megawati