Sudirman Said vs Rizal Ramli, Fadli Zon Sindir Jokowi lagi
JAKARTA - Wakil Ketua DPR Fadli Zon menyoroti kembali memanasnya hubungan dua menteri Kabinet Kerja Rizal Ramli dan Sudirman Said. Politikus Gerindra itu menyentil Presiden Joko Widodo karena ulah kedua pembantunya di kabinet.
"Tidak ada koordinasi konsolidasi, mereka beda pandangan dan presiden mendiamkan ini. Artinya yang tak bisa memanage ini presiden,” kata Fadli di gedung DPR Jakarta, Rabu (2/3).
Memanasnya hubungan itu akibat saling sindir antara Menteri ESDM dengan Menko Maritim tersebut, terkait pembahasan blok Masela. Sudirman menuding Rizal menghambat kesepakatan yang dibuatnya soal blok penghasil gas tersebut. Sebaliknya, Rizal juga menyindir Sudirman melalui akun twitternya.
Fadli mengatakan, seharusnya Jokowi memanggil kedua menterinya untuk membahas hal tersebut. Menurutnya, langkah Jokowi yang sudah pernah mengingatkan para menterinya tidak mengumbar perbedaan di depan publik tidak efektif. Buktinya, perdebatan masih terus terjadi.
Pro kontra soal blok Masela terjadi pada pertimbangan apakah pembangunan fasilitas produksi gas tersebut dibangun di laut (offshore) atau di darat (onshore). Namun, anak buah Prabowo ini memandang hal itu bukan yang paling mendasar dalam konflik dua menteri ini.
"Ya mau di darat di laut kek, itu tinggal diputuskan saja. Yang penting jangan menteri-menteri Jokowi berkelahi di depan umum. Depan publik membingungkan masyarakat. Elite saja bingung apalagi masyarakat, investor. Maunya apa pemerintah ini. Pemerintahan ini tidak jelas, gimana investor mau masuk cepat pada pemerintah yang nggak jelas," tegasnya.(fat/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dugaan Plagiarisme di Bawah Sumpah Ahli Kejagung, Tom Lembong Disebut Diuntungkan
- Usut Kasus Korupsi di Kalsel, KPK Panggil Ketua DPRD Supian
- Binus University Buka Kampus Baru di Medan, Menyediakan Prodi-Prodi Unggulan
- Usut Kasus Korupsi Izin Tambang, KPK Panggil Rudy Ong Chandra
- Endoskopi Spinal, Solusi Minimal Invasif untuk Masalah Tulang Belakang
- Tanam Mangrove di PIK & Kedonganan, B. Braun Indonesia Rogoh Kocek Ratusan Juta Rupiah